Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha Aerox Papas Upside Down, Tampilan Nungging, Rp 250 Ribu Beres

Fariz Ibrahim - Kamis, 9 Juli 2020 | 23:30 WIB
Yamaha Aerox 155 papas upside down, tampilan lebih nunggin dan sporty
Fariz/otomotifnet.com
Yamaha Aerox 155 papas upside down, tampilan lebih nunggin dan sporty

Otomotifnet.com – Modifikasi Yamaha Aerox 155 sebagian besar mengarah ke sporty.

Ini karena basic motor ini sudah memiliki desain bodi yang lancip-lancip, lebih aerodinamis dan sporty.

Untuk mendukung tampilan sporty-nya, banyak juga yang mengubah suspensi depan teleskopiknya menjadi upside down.

“Enggak ada masalah sih pasang upside down aftermarket, tingginya sama seperti sok standar. Cuma sepatbor depan keliatan renggang aja, kurang sporty,” sebut Wiryawan dari Fat Motorpsort.

Upside down Yamaha Aerox 155 bisa dipapas sampai 2 cm biar bagian depan lebih turun
Fariz/otomotifnet.com
Upside down Yamaha Aerox 155 bisa dipapas sampai 2 cm biar bagian depan lebih turun

 Baca Juga: Konsultasi OTOMOTIF: Yamaha Aerox 155 Mau Pasang Cakram Belakang, Ada yang PnP?

Nah untuk membuat tampilan depannya lebih pendek, suspensi upside down bisa sedikit di-custom.

“Tabung upside down-nya bisa dibubut, jadi tabung sok bisa lebih naik. Efeknya bagian depan lebih nungging dan motor dibawanya juga lebih enak,” tunjuk pria yang bengkelnya ada di Jl. Jendral Ahmad Yani no.03 Utan Kayu Selatan, Matraman, Jaktim.

Reflektor standar bisa turun hingga 2 cm, tapi kalau sudah pakai projector hanya 1,5 cm
Fariz/otomotifnet.com
Reflektor standar bisa turun hingga 2 cm, tapi kalau sudah pakai projector hanya 1,5 cm

Tapi bubut dan menurunkan upside down-nya gak boleh asal, tetap ada hitungannya agar motor tetap berfungsi normal.

“Turun 2 cm masih aman, masih jauh dari reflektor. Tapi kalau reflektor sudah custom pakai projector paling turun 1,5 cm saja, karena takutnya mentok. Jasa bongkar pasang dan bubutnya kena Rp 250 ribu,” tutupnya.

Fat Motorsport 0812-9104-9561

Editor : Toncil

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa