Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Knalpot Valvetronic Digandrungi, Bisa Atur Suara, Biaya Pasang Mulai Rp 1 Jutaan

Irsyaad Wijaya,Radityo Herdianto - Sabtu, 18 Juli 2020 | 10:45 WIB
Knalpot Racing dengan Valvetronic Garapan Dual Tone Exhaust Dipasang di Daihatsu Sigra
Radityo Herdianto / GridOto.com
Knalpot Racing dengan Valvetronic Garapan Dual Tone Exhaust Dipasang di Daihatsu Sigra

Otomotifnet.com - Knalpot valvetronic kini tengah digandrungi para pecinta modifikasi mobil di Tanah Air.

Kelebihannya, suara yang keluar bisa diatur senyap atau melengking keras sesuai kebutuhan.

Dual Tone Exhaust, bengkel spesialis knalpot bisa menjadi alternatif bagi pemilik mobil yang ingin pasang knalpot valvetronic dengan harga tidak sampai setengah dari merek impor yang sudah ada.

"Bisa hanya beli perangkat valvetronic-nya saja untuk dipasang di muffler standar, harganya Rp 1,3 jutaan," sebut Yonathan Dharmaputra, pemilik Dual Tone Exhaust, (15/7/20).

Baca Juga: Brio Satya Ala Civic Type R Dijajal Slalom Alinka Hardianti, Kaget Sama Knalpot

Perangkat Valvetronic Produksi Dual Tone Exhaust
Radityo Herdianto / GridOto.com
Perangkat Valvetronic Produksi Dual Tone Exhaust

Atau ada paket hemat untuk mendapatkan fitur dua suara menggunakan perangkat muffler dan valvetronic yang bisa didapatkan dengan harga Rp 3 jutaan.

Kalau ingin mengejar peningkatan performa sekaligus fitur dua suara, bengkel ini juga menyediakan penggantian knalpot full-system.

"Untuk mobil Jepang start dari harga Rp 6 jutaan, kalau mobil Eropa atau Amerika mulai dari harga Rp 8 jutaan," tutur Yoko sapaan akrabnya.

Harga ini sudah termasuk penggantian dari header atau downpipe, mid pipe beserta resonator, muffler dan exhaust tip sampai beres.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa