Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Industri Katalis Digenjot, Tak Hanya dibutuhkan Buat Biodiesel D100

Harryt MR - Selasa, 21 Juli 2020 | 23:20 WIB
Pertamina Biodiesel D100 yang bahan bakunya 100 persen dari Minyak Sawit
Dok. Pertamina
Pertamina Biodiesel D100 yang bahan bakunya 100 persen dari Minyak Sawit

Otomotifnet.com - Keberhasilan Pertamina memproduksi biodiesel 100%, tak terlepas dari andil para peneliti Institut Teknologi Bandung (ITB).

Di bawah pimpinan Prof. Dr. Soebagjo bersama tim Pertamina, yang melakukan rekayasa co-processing minyak sawit.

Alhasil menjadikan Indonesia sebagai salah satu referensi teknologi produksi biofuel dunia.

“Keberhasilan ini mewujudkan teknologi produksi green diesel secara stand alone, dengan Katalis Merah Putih made in Indonesia,” bilang Agus Gumiwang Kartasasmita, Menteri Perindustrian.

Baca Juga: Hasil Uji 200 Km, Biodiesel D100 Diklaim Punya Performa Lebih Baik

Masih menurut Agus, inovasi tersebut menjadi momen tepat untuk menyampaikan pesan bahwa Indonesia akan mandiri dalam penyediaan energi nasional.

Terutama di tengah maraknya kampanye negatif terhadap minyak sawit Indonesia oleh Uni Eropa dan negara importir lainnya.

“Indonesia akan mengurangi impor BBM dan menggantinya dengan bahan bakar hijau yang ramah lingkungan dan berkelanjutan,” bilang Agus.

Di samping itu, penguasaan lisensi teknologi produksi katalis di dalam negeri akan menjadikan Indonesia sebagai basis produksi katalis dan mengurangi ketergantungan impor.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa