Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bengkel A15 Engineering Hadirkan Dyno Buat Vespa, Biaya Mulai Rp 100 Ribuan

Fariz Ibrahim - Jumat, 24 Juli 2020 | 23:10 WIB
A15 Engineering jadi bengkel Vespa yang sediakan mesin dyno
Fariz/otomotifnet.com
A15 Engineering jadi bengkel Vespa yang sediakan mesin dyno

Otomotifnet.comDynamometer atau mesin dyno salah satunya digunakan untuk melihat performa mesin.

Paling enak dyno sebelum dan sesudah upgrade mesin, karena perbedaan tenaganya bisa langsung terlihat.

Namun, mesin dyno kebanyakan disediakan oleh bengkel-bengkel umum untuk motor tipe sport atau skutik premium.

Karena itu, A15 Engineering yang fokus bermain di motor Vespa dan Piaggio menyuguhkan mesin dynamometer di tempatnya.

 Baca Juga: Piaggio Zip Mesin Bore Up 127 Cc, Terkencang di Vesparace Seri Perdana

A15 Engineering berikan jasa dyno mulai dari Rp 100 ribuan
Fariz/otomotifnet.com
A15 Engineering berikan jasa dyno mulai dari Rp 100 ribuan

“Kalo bengkel Vespa racing kan udah banyak, nah kalo yang racing ada dyno masih belum,” sebut Wibowo Bayu Aji dari A15 Engineering yang ada di Jl. Rw. Dolar, Jatiranggon, Jatisampurna, Bekasi.

Dyno yang digunakan merupakan dyno Leads menggunakan DAQ dan software dyno asal Eropa, namun kandungan lokalnya sudah di atas 70 persen.

Tarif untuk melakukan tes di atas mesin dyno ini mulai dari Rp 100 ribuan aja.

“Kalo cuma running sampai ketemu tenaga tertinggi itu Rp 100 ribu."

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa