Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Teddy Irawan, Mantan Petinggi Nissan Indonesia, Pribadi Ramah Itu Meninggal Dunia

Toncil - Selasa, 28 Juli 2020 | 18:10 WIB
Teddy Irawan, mantan petinggi Nissan Motor Indonesia (NMI) meninggal dunia (28/07/2020)
Dok OTOMOTIF
Teddy Irawan, mantan petinggi Nissan Motor Indonesia (NMI) meninggal dunia (28/07/2020)

Otomotifnet.com – Industri otomotif Indonesia kembali berduka. Teddy Irawan, salah satu tokoh otomotif dan juga motorsport Indonesia meninggal dunia (28/07/2020).

Pak Teddy, demikian biasa disapa pensiun dari Nissan Motor Indonesia pada 17 Juli 2016 silam.

Jabatan terakhir yang diemban Vice President Aftersales, Product Planning & TCS (Total Customer Satisfaction) Nissan Motor Indonesia (NMI).

Di Nissan, dirinya sekuat tenaga mengenalkan dan membesarkan brand tersebut. Terhitung produk yang berhasil dibesarkan seperti Grand Livina, Terrano, March, X-Trail dan juga Serena.

Baca Juga: Grand Livina Club Indonesia Rayakan Ultah ke-7, Dukung PSBB, Tumpengan Virtual

“Titik tolak Nissan ada di produk Grand Livina. Saat kemunculannya, begitu banyak konsumen yang sangat tertarik. Bahkan dari produk itu, saya ketemu dengan banyak teman lama. Mereka tertarik dengan produk kita,” sebut Teddy, ketika Otomotifnet wawancara sesaat setelah pensiun dulu.

Lewat banyak kebijakan yang diterapkan oleh pria yang terkenal ramah ini, program-program penjualan yang dijalani hingga aftersales akhirnya membuat Nissan bisa dikenal produk-produknya.

Tentu saja memang didukung oleh produk-produk yang berkualitas. Hal ini karena dirinya tahu betul karakter konsumen di Indonesia.

Selain itu, dirinya juga dekat dengan motorsport Indonesia. Pernah menjadi manajer tim motocross.

 

Editor : Toncil

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa