Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nissan Serena C26, Mazda Biante dan Toyota NAV1 Bekas, Opsi Daripada Beli Low MPV

Irsyaad Wijaya,Naufal Shafly - Minggu, 2 Agustus 2020 | 15:00 WIB
Komparasi High MPV
Komparasi High MPV

Otomotifnet.com - Ada opsi menarik jika sedang bingung membeli mobil segmen MPV namun enggan dengan kelas Low MPV.

Solusinya coba lirik ke segmen High MPV bekas yang harganya tak jauh berbeda dengan Low MPV baru bahkan bisa lebih murah.

Keuntungannya, mendapat kabin lega, mewah serta terasa lebih prestige dibanding mobil kelas low MPV.

Nah, jika budget yang dipunya mentok di angka Rp 200 jutaan, berikut pilihan High MPV bekasnya:

Baca Juga: Nissan Serena Jadi High MPV Terbaik GridOto Award 2019 Lawan Toyota Voxy

1. Mazda Biante

Mazda Biante Skyactiv 2013
Dok. OTOMOTIF
Mazda Biante Skyactiv 2013

Mazda Biante baru meluncur di Indonesia pada tahun 2012.

Biante sendiri berasal dari bahasa Italia yang artinya adalah lingkungan.

Tetapi, sayangnya produk high MPV ini telah disuntik mati pada tahun 2017 dengan alasan lebih fokus untuk mengembangkan mobil SUV seperti CX-3 dan CX-5.

Mengutip kanal pricelist GridOto.com, dengan budget di bawah Rp 200 juta, sobat bisa meminang Mazda Biante lansiran 2012-2014.

2. Toyota NAV1

Toyota NAV1 Tipe V
Dok. OTOMOTIF
Toyota NAV1 Tipe V

Nav1 adalah singkatan dari Navigator One, yang merupakan high MPV produksi Toyota Motor Company khusus dijual di pasar Asia.

Nav1 pertama kali diperkenalkan ke pasar global pada 2001, dan baru masuk ke Indonesia tahun 2012 lewat skema impor completely build up (CBU).

Kala itu, ada dua varian yang tersedia yakni G dan V dengan banderol masing-masing kurang lebih Rp 378 juta dan Rp 398 juta.

Sama nasibnya dengan Biante, Nav1 kini telah berhenti diproduksi dan posisinya digantikan oleh Toyota Voxy.

Baca Juga: Mazda Biante Seken, MPV Pintu Geser Mewah, Dibanderol Mulai Rp 140 Jutaan

Kini, harga seken high MPV ini sudah lebih ramah di kantong.

Berdasarkan data dari kanal pricelist GridOto.com, dengan budget tak lebih dari Rp 200 juta, sobat bisa memboyong Toyota Nav1 keluaran 2013-2014.

3. Nissan Serena C26

Nissan Serena C26 kena spyshot 2012
Dok. OTOMOTIF
Nissan Serena C26 kena spyshot 2012

Nissan Serena generasi pertama adalah Serena C-23 yang dipasarkan pada 1994 dengan lekukan bodi bulat.

Lalu, generasi ke-2 muncul diberi nama C24 yang dipasarkan antara 1999 sampai 2005.

Selanjutnya, di Indonesia muncul Serena C26 yang dipasarkan mulai tahun 2013 dengan pilihan varian yakni Highway Star, Highway Star Panoramic dan tipe X.

Kini, harga seken dari Serena C26 juga telah lebih ramah di kantong.

Untuk harga pasarannya, dengan budget di bawah Rp 200 juta sobat bisa mendapatkan Nissan Serena C26 keluaran 2013 -2015.

 

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa