Otomotifnet.com - Kawasaki KLX 150 series adalah salah satu varian trail 150 cc dengan tipe terbanyak yang dijual di Indonesia.
PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) menyuguhkan motor dual purpose 150 cc-nya dengan 6 tipe yang berbeda.
Walapun sering dibahas dari ke-6 varian Kawasaki KLX 150 series ini, masih banyak yang bingung apa saja perbedaannya.
Jadi Kawasaki KLX 150 series ini ada dalam enam pilihan yaitu KLX 150 (standar), KLX 150L, KLX 150L SE, KLX 150BF, KLX 150BF SE dan KLX 150BF SE (X-Treme).
Baca Juga: Yamaha WR 155R Hingga Honda CRF150L Jadi Supermoto, Ini 3 Pilihan Swing Armnya
Secara garis besar KLX 150 bisa dibedakan jadi tipe standar dan BF alias Big Foot.
Dari namanya sebenarnya udah ketahuan nih beda antara keduanya.
Kawasaki KLX 150 tipe BF pada sektor kaki-kakinya lebih advance dibanding KLX 150.
Roda depan KLX 150BF dibekali pelek berukuran 21 inci yang dibalut ban ukuran 2,75/100 dan pelek belakang 18 inci dengan ban 4,10/100.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR