Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki APV Dilumat Api, Kabin Ludes Tak Tersisa, Korsleting Jadi Dugaan

Ignatius Ferdian - Selasa, 18 Agustus 2020 | 17:25 WIB
Suzuki APV hangus terbakar di puncak
TribunnewsBogor.com
Suzuki APV hangus terbakar di puncak

Otomotifnet.com - Suzuki APV satu ini gosong setelah terbakar habis luar dalam.

Saat dipadamkan pihak damkar pun kondisi APV ini sudah habis hanya menyisakan rangka besinya saja.

Peristiwa ini terjadi di Jalan Raya Puncak, Desa Tugu Utara, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat (18/8/2020).

Kepala Sektor Pemadam Kebakaran (Damkar) Ciawi Nendri menuturkan bahwa pihaknya mendapat laporan adanya peristiwa tersebut pada pukul 09.40 WIB.

Baca Juga: Solar Tembus Rp 35 Ribu Per Liter di Krayan, Kalimantan Utara, Imbas Pasokan Dari Malaysia Berhenti

Dua unit mobil pemadam kebakaran diterjunkan untuk memadam api yang membakar mobil tersebut.

"Unit yang menangani 2 unit Sektor Ciawi," kata Nendri saat dikonfirmasi.

Ia menuturkan bahwa api yang menghanguskan mobil APV bernopol F 1062 GB ini berhasil dipadamkan sekitar pukul 10.45 WIB.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran mobil ini.

Baca Juga: Toyota Fortuner Opname di Bengkel, Bukan Sembuh Justru Tersambar Api Berikut Tiga Rumah

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa