Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Valentino Rossi Kritik Kerja Race Steward Usai MotoGP Styria, Minta Espargaro Dipenalti

Ignatius Ferdian,Muhammad Mavellyno Vedhitya - Selasa, 25 Agustus 2020 | 16:20 WIB
Valentino Rossi
MotoGP.com
Valentino Rossi

Otomotifnet.com - Kinerja Race Steward MotoGP dikritik Valentino Rossi usai balapan di seri MotoGP Styria (23/8/2020).

Ia mengkritik Race Steward yang tidak memberi penalti ke pembalap Red Bull KTM, Pol Espargaro.

Ini dikarenakan Pol Espargaro telah melewati track limit pada tikungan terakhir.

Itu terjadi pada saat Pol Espargaro terlibat persaingan sengit dengan pembalap Pramac Racing, Jack Miller.

Baca Juga: Quartararo Hilang Kepercayaan Diri Kejar Juara Dunia, Banyak Masalah

Kedua pembalap tersebut saling tancap gas dan melancarkan serangan demi finish di urutan terdepan.

Namun, kesalahan yang dilakukan justru malah memberi kesempatan kepada pembalap KTM Tech 3, Miguel Oliveira, untuk melakukan double overtake.

Alhasil, Miguel Oliveira berhasil memenangi balapan MotoGP Styria 2020.

"Situasi ini di luar kendali. Menurut saya setiap kali melewati area hijau sirkuit, anda harus mundur satu posisi untuk mendapat penalti," ujar Rossi, dilansir dari GPOne (25/8/2020).

Baca Juga: Marc Marquez Absen Lama di MotoGP, Dovizioso Sampai Aleix Espargaro Bereaksi

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa