Otomotifnet.com - Toyota Kijang Innova separuh bodi atas tak terlihat karena tertutup ranting pohon yang tumbang.
Mulai kaca depan sampai atap menjadi sandaran pohon besar yang tumbang di Jl Jenderal Basuki, Paal Lima, Kota Baru, Jambi, (26/8/20).
Bahkan saat pohon menimpa atap muncul percikan api yang ditengarai dari kabel listrik yang ikut tertarik pohon.
Beruntungnya pengemudi Kijang Innova bernopol BH 1775 NO bernama Ardi berhasil menyelamatkan diri.
Baca Juga: Daihatsu Sigra dan Toyota Transmover Gepeng, Bodi Ambles, Mendadak Tertimpa Pohon
Ardi mengatakan, saat itu dirinya mengemudi kemudian secara tiba-tiba pohon tersebut menimpa bagian atap.
Saat kejadian, kabel yang ikut mengenai atap Kijang Innovanya sempat mengeluarkan percikan api.
"Aku tekejut bang. Saat itu aku lagi bawa Kijang Innova bang, angin emang kencang dan hujan bang, tiba-tiba pohon itu tumbang," katanya, (26/8/20).
Dikatakannya, saat pohon tersebut tumbang, Kijang Innova yang dibawanya langsung berhenti.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR