Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gantikan Dovizioso, Francesco Bagnaia Resmi Gabung Tim Pabrikan Ducati di MotoGP 2021

Rezki Alif Pambudi,Ignatius Ferdian - Rabu, 30 September 2020 | 22:20 WIB
Francesco Bagnaia resmi bergabung dengan tim Ducati Pabrikan
MotoGP.com
Francesco Bagnaia resmi bergabung dengan tim Ducati Pabrikan

Otomotifnet.comFrancesco Bagnaia, akhirnya diumumkan jadi pembalap tim pabrikan Ducati untuk MotoGP 2021 mendatang.

Murid Valentino Rossi ini akan menggantikan kursi Andrea Dovizioso yang memilih hengkang dari tim yang sudah dibelanya 8 tahun.

Pecco, panggilan akrabnya, akan jadi rekan Jack Miller yang beberapa waktu lalu terlebih dahulu tanda tangan kontrak.

Murid VR46 Academy ini mengalahkan Johann Zarco yang juga dijagokan untuk menggantikan posisi Andrea Dovizioso.

Baca Juga: Repsol Siap Putus Dengan Honda Akhir Musim MotoGP 2020, Imbas Marc Marquez Absen Balapan?

Naiknya Pecco juga secara tak langsung memberi tahu bahwa Johann Zarco akan membela tim Pramac Racing di musim depan.

Johann Zarco akan jadi rekan setim Jorge Martin, yang hampir dipastikan naik kelas ke tim Pramac musim depan.

Pecco Bagnaia sendiri menunjukkan performa mengejutkan di MotoGP 2020 dengan podium dan bahkan hampir menang di Misano.

Potensi ini akhirnya jadi alasan penentu Ducati memilih skuat tim pabrikan di musim depan.

Baca Juga: Beres Lihat Data, Morbidelli Lesu, Sampai Lupakan Juara Dunia

"Jack Miller dan Pecco Bagnaia telah menunjukkan tahun ini bahwa mereka bisa memanfaatkan potensi dari Desmosedici GP dan pantas mendapat kesempatan ini," ungkap Claudio Domenicali, CEO Ducati, dilansir dari Paddock-GP.com.

Saat ini tinggal 1 kursi di tim satelit Avintia Racing yang masih diragukan siapa yang akan menempatinya.

Seperti yang diketahui bahwa adik Valentino Rossi, Luca Marini, sedang gaspol untuk bisa naik kelas premier bersama Avintia.

Sayangnya, Avintia masih keberatan karena masih butuh sosok Tito Rabat sebagai pembalap yang kebetulan masih punya kontrak sah dan juga jadi lumbung uang bagi tim.

Jika berhasil naik, Marini akan jadi rekan Enea Bastianini, pesaingnya di kejuaraan dunia Moto2 2020 ini.

 

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa