Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Avanza Terkoyak, Hujam Truk Dari Belakang, Kasat Reskrim Polresta Mamuju Tewas

Ignatius Ferdian - Jumat, 2 Oktober 2020 | 17:20 WIB
Kondisi Toyota Avanza yang ringsek setelah hantam truk
Tribun-timur
Kondisi Toyota Avanza yang ringsek setelah hantam truk

Otomotifnet.com - Satu unit Toyota Avanza ringsek parah setelah terlibat kecelakaan dengan sebuah truk.

Atap amblas, bodi depan ringsek, pecahan kaca dan kabin remuk setelah mobil yang dikemudikan Kasat Reskrim Polresta Mamuju AKP Syamsuriansyah menghujam truk berhenti.

Dari gambar yang diperoleh, kerusakan mobil ini diakibatan setengah bodi masuk ke bak belakang truk.

Peristiwa ini dikabarkan terjadi di Barru, tepatnya di Jl Poros Makassar-Parepare, Kampung Jamoue, Kelurahan Mangempang, Kecamatan Barru, Sulawesi Selatan (2/10/2020).

Baca Juga: Xenia Seruduk Truk Box, Dari Belakang Digebrak Avanza, Rem Mendadak Bodi Jadi Korban

Akibat kecelakaan ini AKP Syamsuriansyah meninggal dalam perjalanan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Barru.

Almarhum mengalami luka serius pada sejumlah tubuhnya, diantaranya luka robek pada kelopak mata, luka robek pada pelipis sebelah kanan, luka lecet di lengan kiri, trauma oculi (mata) sebelah kiri.

Kasat Reskrim Polresta Mamuju AKP Syamsuriansyah
Tribun bantaeng.com
Kasat Reskrim Polresta Mamuju AKP Syamsuriansyah

Berdasarkan kronologi yang diperoleh dari Bahan Keterangan (Baket) Satlantas Polres Barru, kecelakaan bermulai saat Toyota Avanza yang ditumpangi korban DC 1434 KY bergerak dari arah Parepare menuju arah Makassar.

Sesampainya di Tempat Kejadian Perkara (TKP) pengemudi diduga dalam kondisi mengantuk sehingga menabrak bagian belakang truk dengan nomor polisi DP 8429 LD yang sementra berhenti di badan jalan.

Baca Juga: Bus Pariwisata Isi 31 Orang Sosor Jazz, Mio M3, MegaPro, R15, Truk dan Vario 125, Empat Tewas

"Akibat dari kejadian tersebut penumpang mobil Avansa (Kasat Reskrim Polresta Mamuju) meninggal dunia dalam perjalanan ke RSUD Barru serta kedua kendaraan mengalami kerusakan,"kata Ba Unit Laka Polres Barru.

Selain Kasat Reskrim Polresta Mamuju satu korban lainnya bernama Alfryan Bahri (22) pekerjaan Polri, mengalami luka luka, lecet pada pelipis mata kanan.

Akibat kecelakaan kerugian materil diperkirakan Rp 20 Juta.

Ba Unit Laka Polres Barru sudah melakukan olah TKP dan mengumpulkan barang bukti.

Sumber: https://makassar.tribunnews.com/2020/10/02/kronologi-kecelakaan-lalu-lintas-penyebab-kasat-reskrim-polresta-mamuju-meninggal

Sumber: https://makassar.tribunnews.com/2020/10/02/meninggal-akibat-kecelakaan-di-barru-begini-kondisi-mobil-kasat-reskrim-polresta-mamuju

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa