Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Quartararo Berani Ambil Risiko Tinggi, Terjatuh Juga Tidak Masalah

Toncil - Minggu, 8 November 2020 | 15:10 WIB
Fabio Quartararo
FabioQ20
Fabio Quartararo

Otomotifnet.comFabio Quartararo, pembalap tim Petronas Yamaha SRT sempat mendominasi lomba. Bahkan bertengger di posisi teratas klasemen sementara untuk beberapa waktu.

Bukan itu saja, dirinya juga sempat dibicarakan untuk meraih gelar juara dunia MotoGP 2020.

Namun, kenyataannya, kini Quartararo seperti kurang taji. Beberapa lomba diselesaikannya dengan finish di luar 10 besar.

Beruntung, untuk klasemen point sementara pembalap, dirinya masih bercokol di posisi 2.

Tertinggal 14 point dari Joan Mir yang berada di posisi 1. Unggul 5 point dari Maverick Vinales di posisi 3.

Baca Juga: Hasil Buruk di Teruel, Quartararo Ungkap Kekesalan, Begini Katanya

Kini MotoGP tersisa 3 putaran (Valencia 8 dan 15/11/2020, serta Portugal 22/11/2020).

Di Valencia pertama, Quartararo bertekad mengambil risiko tinggi dalam balap tersebut.

Sayang, posisi startnya tidaklah terlalu bagus. Hanya berada di urutan 11. Termasuk jauh di belakang, apalagi titik start ke tikungan 1 di sirkuit Ricardo Tormo cukup jauh.

“Saya akan mengambil risiko tinggi di balapan Valencia pertama ini. Karena kalau tidak sekarang, habis sudah kesempatan saya untuk meraih gelar juara dunia,” sebut Fabio Quartararo.

“Jadi, saya akan sangat agresif untuk balap kali ini. Seandainya saya terjatuh atau ada hal lain, itu semata-mata untuk kebaikan saya sendiri,”

 

Editor : Toncil

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa