Otomotifnet.com - Toyota Kijang Innova mendadak terguling ke lahan kosong saat belok ke kiri di jalan menanjak.
Alhasil, Kijang Innova rebah dan bodi kiri ringsek karena menjadi tumpuan saat terguling di Jl Sawerigading, Sengkang, kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan, (12/11/20) lalu.
Saat insiden terjadi, Kijang Innova putih tersebut dikemudikan Idris (40) pekerja swasta yang beralamat di kawasan Sengkang.
Beruntung tak ada korban jiwa, dan Idris juga tak mengalami luka berarti.
Baca Juga: Kijang Innova Ambrol Depan, Hantam Pembatas Tol Pekanbaru-Dumai, Remuk dan Terguling
Menurut Kasat Lantas Polres Wajo, AKP Muhammad Yusuf awalnya Kijang Innova itu melaju dari arah selatan ke utara hendak belok ke kiri dengan kecepatan sedang di jalan menanjak.
"Namun saat di TKP, pengemudi kehilangan kendali hingga Kijang Innova tersebut turun dari bahu jalan sebelah kiri lalu terguling," katanya, (13/11/20).
Akibatnya, Kijang Innova tersebut ringsek di bodi sebelah kiri. Kerugian materil ditaksir mencapai jutaan rupiah.
"Korban jiwa nihil, Kijang Innova tersebut juga telah kita evakuasi dan kembalikan ke pemiliknya," katanya.
Muhammad Yusuf berharap, agar para pengendara senantiasa mematuhi aturan lalu lintas untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR