Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Marc Marquez Proses Penyembuhan Lamban, Begini Kata Bos Tim Honda

Toncil - Jumat, 27 November 2020 | 17:30 WIB
Marc Marquez proses penyembuhannya berjalan lamban
Twitter/marcmarquez93
Marc Marquez proses penyembuhannya berjalan lamban

Otomotifnet.comMarc Marquez, pembalap tim Repsol Honda mengalami kecelakaan saat awal musim 2020.

Walaupun Honda tetap membuka diri untuk menerima Marquez, tapi juara dunia 6 kali tersebut tak pernah muncul. Ini disebabkan operasi yang dijalaninya, dan waktu penyembuhan yang berjalan lamban.

“Situasinya seperti yang pernah saya jelaskan. Pertama, saya tidak bisa komentar apa yang saya tidak tahu. Karena saya bukan dokter,”

“Yang jelas, kami bersama dokter telah membuat program untuk Marquez dan berharap semua berjalan baik. Suatu ketika dia sudah sembuh, maka akan menjalani berbagai latihan fisik,”

Baca Juga: Bos KTM Kepengin Marc Marquez Enggak Cepat Balik ke MotoGP, Ini Alasannya

“Sekarang semua sudah jelas. Proses penyembuhan berjalan sangat lambat, di luar dari ekspektasi kami semua. Tidak semua situasi bisa sesuai dengan ekspektasi kita,” ucap Alberto Puig, bos tim Repsol Honda.

“Sejujurnya, seperti ini ceritanya. Saya sudah menjelaskan race by race, berharap dia bisa bergabung kapan pun. Sebab itu kita tidak menyebut ‘OK, sampai ketemu tahun depan’ terhadap Marc,”

“Jadi kami berharap minggu depan, atau bulan depan, dia bisa kembali dalam keadaan baik. Sayangnya, saya tidak bisa menjawab itu, kami semua hanya bisa berharap,” tambahnya.

Berdasar laporan salah satu media Spanyol, Marc Marquez akan menjalani operasi yang ketiga pada awal Desember mendatang.

 

Editor : Toncil

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa