Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jual Mobil Bekas Susah Laku? Coba Lewat Bidbox, Gratis! Begini Caranya

Harryt MR - Selasa, 1 Desember 2020 | 21:20 WIB
Bidbox menawarkan program publikasi gratis bagi masyarakat yang ingin menjual mobilnya, dan kesulitan menemukan pembeli
Bidbox
Bidbox menawarkan program publikasi gratis bagi masyarakat yang ingin menjual mobilnya, dan kesulitan menemukan pembeli

Caranya gampang, pelanggan atau pemilik mobil cukup mengirimkan direct message (DM) terlebih dahulu ke akun Instagram @bidbox.id, kemudian tim admin Bidbox akan menginformasikan beberapa persyaratan yang harus dipenuhi.

Seperti: foto asli mobil dengan komposisi terbaik, mengirimkan foto STNK, foto selfie dengan menunjukkan KTP, dan beberapa hal lainnya.

Setelah persyaratan sudah terpenuhi dan mendapatkan verifikasi dari tim Bidbox, iklan mobil akan langsung dipublikasikan.

“Dalam program ini, peran Bidbox gambar ilustrasi adalah sebagai rekanan untuk publikasi saja,”

“Proses dealing dan transaksi dapat dilakukan langsung antara penjual dan pembeli tanpa melibatkan kami,” sambung Ivan, seraya bilang program ini hanya berlangsung sampai akhir 2020.

Baca Juga: Review Isuzu Giga FVR 245PS, Tampang Mbois dan Banyak Fitur Anyar

Lebih lanjut Ivan mengajak seluruh pembaca atau penerima informasi tersebut, dapat disebarkan kepada kerabat di sekeliling, khususnya jika ada yang sedang membutuhkan bantuan.

“Memiliki mobil dari Bidbox memang pilihan terbaik. Namun, bisa membantu sesama dalam kondisi yang sulit seperti saat ini, merupakan hal yang harus diutamakan,” paparnya lagi.

Sebagai informasi tambahan, PT Mitra Pinasthika Mustika merupakan perusahaan konsumer otomotif terkemuka di Indonesia yang sudah beroperasi selama 30 tahun.

Bisnisnya meliputi penjualan dan distribusi sepeda motor serta mobil, suku cadang dan pelayanan after market, jasa pelayanan transportasi, serta jasa keuangan dengan sejumlah kantor cabang dan perwakilan yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa