Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda CBR250RR Digondol Maling, Supra Fit Dan BeAT Dibiarin, Beraksi Pagi Buta

Ignatius Ferdian - Rabu, 2 Desember 2020 | 19:05 WIB
Honda CBR250RR yang hilang di grasi rumah
Facebook.com/Winky Slank
Honda CBR250RR yang hilang di grasi rumah

Otomotifnet.com - Pencurian motor sport lagi-lagi terjadi di Kota Malang, sebelumnya MT-25 disikat, kini ada Honda CBR250RR.

Dari informasi yang diperoleh, pencurian itu terjadi di Jalan Kemantren I No 35 RT 7 RW 3, Kelurahan Bandungrejosari, Kecamatan Sukun, Kota Malang.

Pemilik motor sekaligus korban, Deki Prasetyo Nugroho (27) mengatakan kejadian pencurian itu terjadi pada Selasa (1/12/2020).

"Jadi saat itu ibu saya sedang bersih bersih rumah dan garasi pada pukul 05.00 WIB. Lalu ibu melihat Honda CBR250RR nopol N 5774 X milik saya sudah tidak ada di garasi. Pintu garasi pun juga sudah terbuka lebar," ujarnya (2/12/2020).

Baca Juga: Honda Vario 110 Tergeletak, Ajur Terjang Truk Parkir, Setang dan Sokbreker Melengkung

Dikira oleh ibunya, korban sedang keluar naik motor ke rumah temannya.

Sehingga ia melanjutkan aktivitas bersih bersihnya lalu menutup pintu garasi.

"Sekitar pukul 10.00 WIB ibu saya memberitahukan ke kakak saya, bahwa Honda CBR250RR tidak ada di dalam garasi. Kakak saya bingung, karena saya masih tertidur di dalam kamar. Sedangkan anggota keluarga yang lain tidak ada yang merasa memakainya," jelasnya.

Korban lalu sadar bahwa motor miliknya sudah diambil oleh pelaku curanmor.

Baca Juga: Honda Vario Amburadul Hujam Pohon Asam, Gagal Nyalip Mobil, Kakek Dan Cucunya Tewas

"Di dalam garasi sebenarnya ada tiga motor, yaitu Honda CBR250RR, Honda Beat dan Honda Supra Fit. Namun pelaku sepertinya sudah lama mengincar CBR250RR. Apalagi pada saat kejadian,  Honda CBR250RR dalam keadaan tidak terkunci stang," jujurnya.

Dirinya juga mengaku pada saat kejadian, pintu garasi tidak dalam keadaan terkunci sama sekali.

"Pintu garasi hanya dislot tanpa digembok. Dan biasanya seperti itu dan aman aman saja, tidak pernah terjadi kejadian kriminal apapun," tambahnya.

Dirinya menduga kejadian curanmor terjadi antara pukul 03.00 hingga 04.00 WIB.

Baca Juga: Honda Supra Kepotong Jadi Dua, Dibawa Ibu Muda Nyebrang Rel Kereta Api, Terseret Ratusan Meter

Pada saat penghuni rumah masih tertidur.

"Di rumah ini tidak ada pintu pagarnya, sehingga pelaku dapat mudah masuk ke halaman rumah. Setelah itu pelaku menggeser slot pintu garasi, lalu membawa kabur Honda CBR250RR," terangnya.

Seusai kejadian, korban segera melaporkan kejadian itu ke Polsek Sukun.

"Semoga polisi dapat secepatnya menangkap pelaku sehingga motor saya dapat kembali. Kejadian ini juga telah saya posting di media sosial. Dengan harapan bila ada masyarakat yang melihat motor itu, diminta segera diberhentikan atau dilaporkan ke polisi," tandasnya.

Sumber: https://jatim.tribunnews.com/2020/12/02/ditaruh-di-garasi-moge-honda-cbr-250-di-malang-raib-dicuri-maling?page=all

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa