Otomotifnet.com – Marc Mrquez, pembalap tim Repsol Honda diketahui telah menjalani sesi operasi ketiga kali untuk lengannya yang cedera.
Dalam operasi tersebut pelat titanium di lengan atas Marquez mengalami penggantian.
Dalam rilis yang dikeluarkan Honda, operasi berjalan selama delapan jam dan semuanya dalam keadaan baik. Operasi dilakukan di Madrid, Spanyol
Namun ternyata masalah tidak berhenti sampai di situ saja.
Baca Juga: Marc Marquez Jalani Operasi Lengan Ketiga Kalinya, Ganti Pelat Titanium Dan Cangkok Tulang
Karena diprediksi untuk bisa sampai penyembuhan diperkirakan butuh waktu selama 6 bulan.
Jika prediksi tersebut benar, maka Marc akan kembali absen di putaran-putaran awal MotoGP.
Kalender sementara MotoGP 2021, akan mulai di sirkuit Losail, Qatar (28/3/2021).
Berarti juga, kemungkinan besar musim lomba 2021 akan berjalan seperti musim 2020 yang penuh drama dan sulit ditebak.
Selain itu, kemungkinan absennya Marc juga membuka peluang Andrea Dovizioso mengisi kursi kosong Marc.
Sebab, Dovi pada musim 2021 memilih cuti panjang, setelah tidak menemui kesepakatan dengan berbagai tim.
Dovi sendiri pernah membela Honda beberapa tahun silam.
Editor | : | Toncil |
KOMENTAR