Otomotifnet.com – Keberadaan rooftop tent saat ini memang sedang booming.
Dengan tenda di atas mobil, tidak perlu pusing cari penginapan. Apalagi kalau tendanya punya kapasitas yang bisa menampung seluruh anggota keluarga.
Seperti yang terlihat pada Mitsubishi Pajero Sport Dakar 4x4 milik keluarga Eelco Koudijs.
Tendanya memang masih buatan Cina, karena ketika beli, di Indonesia masih belum booming.
Baca Juga: Bisa Tidur di Atap Mobil, Pasang Rooftop Tent, Harga Mulai Rp 6 Jutaan
“Daya tampungnya bisa sampai 4 orang dan masih nyaman. Ukurannya besar, 2 x 2,4 kalau sedang terbuka,”
“Di dalamnya ada bed cover, selimut dan bantal. Pokoknya lengkap,” sebut Eelco Koudijs, warga negara Belanda yang sudah 20 tahun menetap di Indonesia.
Selain tenda, mobil ini juga dilengkapi dengan awning.
Berbeda dengan lainnya, awning di mobil Cappuccino ini punya dimensi besar. Bisa terbuka sampai 270 derajat.
Sehingga, tidak hanya samping saja, tapi belakang mobil juga bisa tertutup awning.
Selain itu, untuk kabin juga tak kalah lengkap. Jok paling belakang dilepas.
Sebagai gantinya, jadi tempat bersemayam lemari yang dilengkapi laci-laci.
“Ini desain sendiri. Ada tempat untuk bumbu-bumbu, magic jar, piring dan juga kulkas,”
O iya, mengenai nama mobil Cappuccino, ternyata ada alasannya.
Menurut Eelco, karena mobil berwarna putih, tapi tidak pernah bersih. Bahkan ketika dipakai dalam kota di Jakarta saja.
Dengan mobil ini, Eelco dan keluarga sudah keliling dunia.
Lihat lebih lengkap di channel Youtube OTOMOTIF Traveling yang sudah tayang.
Jangan lupa subscribe, like dan juga tinggalkan comment.
OTOMOTIF Traveling, Liburan terus kapan kerjanya.
Editor | : | Toncil |
KOMENTAR