Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Shell Tumbuh Pesat, Sepanjang 2020 Sudah Ada 137 SPBU di Seluruh Indonesia

Irsyaad Wijaya - Kamis, 7 Januari 2021 | 16:00 WIB
SPBU Shell Bintaro
Shell Indonesia
SPBU Shell Bintaro

Otomotifnet.com - Shell tumbuh pesat soal bisnis SPBU-nya sepanjang tahun 2020 kemarin.

Dari hanya 108 SPBU di tahun 2019, hingga akhir 2020 kemarin tumbuh menjadi 137 SPBU di seluruh Indonesia.

Artinya ada peningkatan sekitar 27 persen jumlah SPBU dibanding tahun sebelumnya.

SPBU Shell ini tersebar mulai DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Timur dan Sumatera Utara.

Baca Juga: Shell Kerja Sama Dengan Gojek, Hadirkan Layanan Cashless, Ada Lainnya

Asal tahu saja, SPBU Shell tidak hanya tersebar di kota-kota besar, tapi juga di kota-kota lapis kedua seperti Karawang, Cirebon, Tuban dan Jombang.

Untuk kota lapis kedua ini, dijembatani melalui SPBU Modular dengan luas area 1.000-1.300 m2 dan kapasitas volume BBM 4-6 kilo liter per hari.

SPBU Modular di Citraland, Cirebon, Jawa Barat

Untuk 2020, Shell baru saja membangun dua SPBU modular baru yakni, di Jombang, Jawa Timur dan Cirebon, Jawa Barat.

Perluasan jangkauan pembangunan SPBU ini merupakan bagian dari komitmen Shell untuk membantu membangkitkan ekonomi daerah dan menghadirkan bahan bakar berkelas di Indonesia.

Dari total 137 SPBU Shell yang beroperasi, 16 diantaranya merupakan investasi Shell bersama mitra pengusaha daerah yang bergabung dalam program Shell Dealer Owned Dealer Operated (DODO).

Program ini memberikan kesempatan kepada para pengusaha untuk memiliki dan mengelola SPBU bersama dengan Shell sebagai mitra bisnis yang siap memberikan beragam dukungan.

Rencana di 2021 ini, Shell akan terus aktif dalam menggandeng mitra pengusaha untuk mengembangkan SPBU Shell di berbagai daerah di Indonesia.

"Tahun 2021 menjadi tahun penting bagi Indonesia untuk melakukan pemulihan ekonomi yang terdampak oleh pandemi Covid-19," kata Agung Saputra, Head of Dealer Network Shell Indonesia dari keterangan resminya.

Baca Juga: Shell Luncurkan Aplikasi SHARE, Manjakan Bengkel Rekanan dan Mekanik

"Untuk itu, Shell mengajak para pengusaha daerah untuk bersama-sama menggerakkan roda perekonomian daerah dan berkontribusi dalam membangun ekonomi Indonesia melalui bisnis SPBU," ucap Agung.

Di akhir 2020, indikator sektor penunjang bisnis SPBU memang terlihat membaik.

Seperti yang dirilis oleh GAIKINDO, data penjualan mobil meningkat hampir tujuh kali lipat dari 7.871 unit pada April menjadi 53.844 unit pada November.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa