Bambang mengaku pada saat pelaku beraksi, ia dan ketiga orang lainnya di dalam rumah sedang tidur.
Padahal sebelumnya ia dan ketiga orang lainnya sempat bergadang.
Ditambah lagi pelaku berusaha masuk ke halaman rumah bertepatan dengan azan subuh.
"Kita di dalam lagi tidur, sama sekali gak dengar suara karena mungkin berbarengan dengan suara adzan," kata Bambang.
Baca Juga: Yamaha NMAX Raib Digondol, Pagar Lupa Ditutup, Aksi Maling Berjalan Mulus
Bambang menyebut aksi pelaku terekam CCTV dekat rumah korban.
Dari rekaman CCTV tampak empat orang pelaku datang mengendarai dua motor.
Menurutnya, dua pelaku turun dan masuk ke halaman. Sementara dua rekan pelaku menunggu di atas motor.
"Sekitar jam 5 lewat setelah azan subuh kita bangun lihat motor udah gak ada, posisi pintu pagar udah kebuka," kata Bambang.
Baca Juga: Yamaha NMAX Morat-marit, Sokbreker Patah, Pengendara Tewas Terkapar Tampar Bus Damri
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR