Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Davide Brivio Cabut Dari Suzuki, Butuh Tujuh Orang Untuk Tangani Pekerjaan Lamanya

Rezki Alif Pambudi,Ignatius Ferdian - Rabu, 10 Februari 2021 | 20:40 WIB
Dari bos Yamaha, Suzuki, hingga tim Alpine F1, ternyata Davide Brivio dulunya cuma wartawan
Suzuki-MotoGP.com
Dari bos Yamaha, Suzuki, hingga tim Alpine F1, ternyata Davide Brivio dulunya cuma wartawan

"Komite ini terdiri dari tujuh orang, termasuk aku dan Ken Kawauchi sang manajer teknis. Aku tak tahu siapa yang akan menjadi manajer tim di masa yang akan datang, tapi semua orang sekarang bisa belajar dulu bagaimana menjadi manajer tim," sambungnya.

"Mereka akan terlibat di komite dan bertukar informasi yang diperlukan. Kupikir orang-orang ini, juga anggota tim lainnya, sangat berkemampuan tinggi. Jadi tak masalah siapa nanti yang jadi manajer tim di masa depan, tapi jangan aku!," tegas Sahara.

Sahara mengungkap, pekerjaan Davide Brivio sangat kompleks dan berat.

Banyak sudut pandang yang diperhitungkan entah dari sisi marketing ataupun lainnya, bukan cuma sekadar balapan saja.

Baca Juga: Bradley Smith Cabut Dari Tim Aprilia, Kini Pamer Motor Yamaha, Siap Balap WSBK?

Makanya komite ini sangat diperlukan agar anggotanya memahami bagaimana pekerjaan Brivio.

"Kami hanya mencoba sistem manajemen baru dengan komite tim ini dan cukup bagus sejauh ini," ungkapnya.

Berikut daftar tujuh anggota komite tim Suzuki:

  • Shinichi Sahara - Project Leader
  • Ken Kawauchi - Technical Manager
  • Frankie Carchedi - Crew Chief Joan Mir 
  • José Manuel Cazeaux - Crew Chief Alex Rins
  • Alberto Gomez - Marketing & Communication Manager
  • Mitia Dotta - Team Coordinator
  • Roberto Brivio - Team Coordinator

 

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa