Otomotifnet.com – Tertutup sudah kesempatan tim satelit lain untuk bergabung dengan KTM.
Ini diutarakan oleh Pit Beirer, KTM Motorsport Director setelah melakukan evaluasi terhadap dua putaran awal MotoGP 2021.
Di dua putaran pembuka tersebut, tim KTM dengan empat pembalapnya masih belum terlihat performa bagusnya.
Miguel Oliveira dan Brad Binder dari Red Bull KTM Factory Racing masih belum bisa tembus 10 besar.
Baca Juga: Danilo Petrucci Harus Berjuang, Bukan Lawan Musuh Tapi Lawan Ini
Sedangkan Danilo Petrucci dan Iker Lecuona dari Tech3 KTM Factory Racing juga masih bertaji.
“Dua putaran di Qatar telah membawa kami pada limitnya. Sekarang sudah jelas langkah kami ke depannya,”
“Hasil dari Qatar membuat kami harus terus menyetabilkan tim dan para pembalap kami. Membangun internal lebih baik,”
“Sehingga sampai saat ini saya berani bilang, KTM cukup dengan dua tim dahulu. Tidak ada lagi opsi tim ketiga,” sebut Pit Beirer.
Editor | : | Toncil |
KOMENTAR