Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Vario 125 Hadir Dengan Stripping Baru, Tampil Makin Sporti Dan Premium

Fariz Ibrahim - Jumat, 16 April 2021 | 16:05 WIB
PT Astra Honda Motor (AHM) memberikan penyegaran warna dan striping pada New Honda Vario 125
AHM
PT Astra Honda Motor (AHM) memberikan penyegaran warna dan striping pada New Honda Vario 125


Otomotifnet.com -
 Untuk meramaikan pasar motor skutik di Indonesia, PT Astra Honda Motor (AHM) memberikan pilihan warna baru kepada salah satu skutik andalannya, yaitu New Honda Vario 125.

Model ini hadir dengan pilihan stripe baru untuk tipe CBS yang semakin sporti dan pilihan warna baru untuk tipe CBS-ISS yang tampil semakin premium.

Pilihan warna Advance Red dan Advance Black pada tipe CBS mendapatkan penyegaran stripe, sementara pada tipe CBS-ISS pilihan warna terbaru Advance Matte White hadir menemani pilihan warna Advance Matte Black yang telah dipasarkan lebih dulu.

AHM juga menghadirkan pilihan warna spesial yaitu Advance Matte Blue pada tipe CBS-ISS yang hadir dengan stripe dipadukan pelek warna emas sehingga semakin meningkatkan kesan premium.

Baca Juga: Vario 125 Jadi Partner Turing Proper, Warna Ngejreng, Mesin 170 Cc

PT Astra Honda Motor (AHM) memberikan penyegaran warna dan striping pada New Honda Vario 125
AHM
PT Astra Honda Motor (AHM) memberikan penyegaran warna dan striping pada New Honda Vario 125

Direktur Marketing AHM Thomas Wijaya mengatakan New Honda Vario 125 menjadi salah satu skutik yang paling digemari masyarakat dalam menemani aktivitas sehari-hari, beragam fitur canggihnya menjadikan motor skutik ini sebagai pilihan terbaik di kelasnya.

“Dengan penyegaran terbaru pada New Honda Vario 125, kami ingin memberikan pilihan yang lebih beragam untuk pecinta sepeda motor skutik berdesain sporti dengan tetap menyajikan kesan premium."

"Beragam penyematan fitur dan teknologi terbaik pada model ini menjadikannya sebagai skutik terbaik dikelasnya untuk memberikan kesenangan bagi pengendara saat beraktivitas sehari-hari,” ujar Thomas.

Vario 125 memilikiHonda Smart Technology dengan teknologi eSP pada mesin berhasil membuktikan pembakaran yang efisien dan minim gesekan untuk mengurangi resiko terbuang percuma serta mampu menghasilkan performa berkendara yang optimal.

Baca Juga: Honda Vario 125 dan 150 Ditawari Beragam Model Pelek Aftermarket, Mulai Rp 600 Ribuan

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa