Otomotifnet.com - Motor mini memang bisa jadi seperti mainan, khususnya buat yang hobi dunia motor tapi suka yang berkesan imut dan lucu.
Untuk mendapatkannya tak harus beli jadi, tapi bisa merakit sendiri layaknya puzzle.
Nah jika sebelumnya sudah diulas mengenai sasis dan bodi yang bisa dijadikan bahan, kali ini dilanjutkan mengenai pemilihan mesin hingga kaki-kaki.
Ketika merakit motor mini, terutama motor lansiran Honda seperti Monkey, Gorila atau Dax (ST70) dapat menggunakan mesin dari Honda Supra Fit atau Win.
Baca Juga: Motor Mini, Mainan yang Bisa Dibuat, Ini Rekomendasi untuk Sasisnya
Keduanya mengusung mesin C-Series dengan dua baut pemegang mesin.
Jadi dapat dipasang secara plug & play pada sasis motor mini. Enaknya lagi mesin Supra fit sudah dibekali double starter.
Selain dua mesin di atas, bisa juga menggunakan mesin 1 silinder 110 cc dari Honda Blade atau Revo.
Sedangkan bila ingin menggunakan mesin 125 cc juga bisa pakai punya Karisma/Supra/Blade 125.
Hanya saja dua mesin ini harus diubah mounting mesinnya karena menggunakan tiga baut.
Editor | : | Antonius Yuliyanto |
Sumber | : | Tabloid OTOMOTIF |
KOMENTAR