Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha NMAX 155 Ganteng Pakai Body Custom, Buatan Lent, Mulai Rp 1 Jutaan

Antonius Yuliyanto - Kamis, 3 Juni 2021 | 09:35 WIB
All New Yamaha NMAX 155 berbody custom buatan Lent Automodified
Istimewa
All New Yamaha NMAX 155 berbody custom buatan Lent Automodified

Otomotifnet.comLent Automodified, spesialis body custom asal Probolinggo, Jawa Timur kembali berkreasi membuat body custom untuk All New Yamaha NMAX 155.

Tangan dingin Adhi Wicaksono, owner Lent, berhasil ‘memoles’ tampilan All New Yamaha NMAX 155 jadi semakin ganteng.

Namun, tentu saja enggak pakai ribet, karena body buatannya didesain saat pemasangan plug and play (PnP).

“Tinggal lepas body standar, kemudian langsung pasang yang baru tanpa ubahan rangka ataupun tambahan braket,” yakin Adhi yang menggunakan bahan fiberglass untuk body custom buatannya.

Baca Juga: Yamaha NMAX Eksis Di Eropa, Kembali Menjadi Scooter Paddock MotoGP!

Body belakang All New NMAX kesannya jadi lebih lancip ya! Keren!
Istimewa
Body belakang All New NMAX kesannya jadi lebih lancip ya! Keren!

Body custom garapannya ada 2 bagian, yaitu sisi depan dan belakang.

Secara tampilan, body custom ini membuat NMAX jadi lebih berkesan tegas dan sporty, karena desainnya tajam-tajam dan untuk depan ada tambahan winglet.

Winglet ini juga mengeliminasi kesan bagian bawah lampu seperti dagu maju.

Nah yang depan ini meliputi dada yang PnP dengan lampu aslinya, sepatbor yang bagian belakangnya lebih panjang untuk mengurangi cipratan, dan tentunya ada aerofin atau winglet.

Desain sepatbor depan All New NMAX ini menyesuaikan body, dan dibikin lebih panjang
Istimewa
Desain sepatbor depan All New NMAX ini menyesuaikan body, dan dibikin lebih panjang

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa