Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

YRFI Yogyakarta Dan Jateng Gelar Silaturahmi, Jadi Wadah Temu Kangen

Fariz Ibrahim - Kamis, 10 Juni 2021 | 17:30 WIB
YRFI Yogyakarta gelar silahturahmi dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan
istimewa
YRFI Yogyakarta gelar silahturahmi dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan

Otomotifnet.com - Komunitas Yamaha Riders Federation Indonesia (YRFI) chapter Yogyakarta dan Jawa Tengah menggelar acara silaturahmi di bulan Juni 2021 ini.

Sekian lamanya tidak mengadakan silaturahmi karena berada dalam masa pandemi ini dan adanya pembatasan sosial, akhirnya diwujudkan agenda kumpul dengan menerapkan aturan protokol kesehatan.

YRFI Yogyakarta mengadakan silahturahmi bersama secara terbatas kepada anggotanya yang tersebar di seluruh kabupaten dan kota Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) (5/62021).

Selain bersilahturahmi, acara ini juga diisi dengan makan malam dan pertunjukan musik akustik.

Baca Juga: YLAC, Adi Pro dan YRFI Gelar Bikers Peduli, Kasih Bantuan ke Korban Bencana Alam di Lebak Banten

Gelaran silahturahmi YRFI Yogyakarta
istimewa
Gelaran silahturahmi YRFI Yogyakarta

“Kami mengadakan acara ini karena ingin bersilahturahmi dan temu kangen anggota YRFI Yogyakarta yang sudah setahun ini jarang bertemu karena adanya pembatasan sosial.”

“Namun di acara ini kami tetap melaksanakan protokol kesehatan agar acara berjalan dengan aman,” ungkap Danang Hermanto, Ketua YRFI Yogyakarta.

Komunitas YRFI Yogyakarta pun menjadi wadah untuk para komunitas sepeda motor Yamaha yang ada di bilangan Yogyakarta.

“Kami sangat senang bisa diundang di aktivitas ini, karena komunitas YRFI Yogyakarta ini merupakan suatu wadah pemersatu komunitas-komunitas pecinta Yamaha di area Yogyakarta,” sebut Elang salah satu anggota YRFI dari Gunung Kidul.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa