Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bus Sumber Selamat Kayang di Pinggir Jalan, Truk Melintang, Ulah Bus Sugeng Rahayu Gagal Nyalip

Ignatius Ferdian - Jumat, 18 Juni 2021 | 16:30 WIB
Bus Sumber Selamat yang terbalik usai terlibat kecelakaan karambol dengan Bus Sugeng Rahayu dan truk
(KOMPAS.COM/MUHLIS AL ALAWI)
Bus Sumber Selamat yang terbalik usai terlibat kecelakaan karambol dengan Bus Sugeng Rahayu dan truk

Otomotifnet.com - Bus Sugeng Rahayu, Bus Sumber Selamat dan sebuah truk terlibat kecelakaan karambol hingga salah satunya berakhir kayang di pinggir jalan.

Kecelakaan ketiga kendaraan ini terjadi di Jalan Raya Surabaya-Madiun Km 139-140, Jawa Timur (17/6/2021).

Kronologi disampaikan kepada publik setelah aparat melakukan olah TKP di Desa Sugihwaras, Kecamatan Saradan, Kabupaten Madiun, Jawa Timur (17/6/2021).

Akibat kejadian itu sebanyak 12 orang mengalami luka-luka dan harus dilarikan ke rumah sakit.

Kanit Laka Satlantas Polres Madiun Ipda Nanang Setiawan mengatakan, kecelakaan itu berawal saat bus Sugeng Rahayu yang melaju dari arah timur ke barat berusaha mendahului kendaraan di depannya.

Baca Juga: Bus Sejahtera Ditumbuk Truk, Baru Selesai Perbaikan di Pinggir Jalan, Kernet Jadi Korban

Karena melaju kencang dan tidak memperhatikan lalu lintas di depannya, bus tersebut tak bisa menghindar saat ada sebuah truk yang datang dari arah berlawanan.

"Saat mendahului kendaraan itu bus Sugeng Rahayu menabrak truk tersebut."

"Bus akhirnya terperosok ke hutan jati yang ada di samping jalan, sedangkan truk melintang di tengah jalan," kata Nanang.

Selang beberapa saat kemudian, dari arah timur melaju bus Sumber Selamat yang dikemudikan Ali Hartawan.

Karena melaju kencang saat berusaha menghindari truk yang melintang di tengah jalan itu, bus yang dikemudikan Ali hilang keseimbangan hingga akhirnya ikut terguling di pinggir jalan.

Baca Juga: Honda Brio Mendadak Oleng ke Kanan, Truk Dan Bus Ditumbuk, Gran Max Bonyok Gagal Ngerem

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa