Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jasa Marga Tambah Titik Penyekatan Jalan Tol Selama PPKM Darurat, Total Jadi 11

Muhammad Ermiel Zulfikar,Ignatius Ferdian - Rabu, 7 Juli 2021 | 17:00 WIB
Suasana di Jembatan Kali Kuto, tol Batang-Semarang
Rianto Prasetyo/GridOto.com
Suasana di Jembatan Kali Kuto, tol Batang-Semarang

Otomotifnet.com - Untuk mendukung Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat Jawa dan Bali, PT Jasa Marga (Persero) menambah update titik penyekatan di jalan tol yang dikelolanya.

Berdasarkan informasi yang diturunkan Jasa Marga pada Selasa (6/7/2021), ada tambahan 11 titik penyekatan dari sebelumnya hanya tujuh di jalan tol.

Adapun pembatasan dan pengendalian mobilitas masyarakat ini diterapkan hingga 20 Juli 2021, Jasa Marga juga berkoordinasi dengan pihak Kepolisian dan TNI untuk mendukung pelaksanaan pembatasan tersebut.

"Jasa Marga memohon maaf atas ketidaknyamanan yang timbul akibat pemberlakuan penyekatan tersebut," ujar Dwimawan Heru, selaku Corporate Communication & Community Development Group Head Jasa Marga dalam rilisnya (6/7/2021).

Baca Juga: Ini Cara Download Sertifikat Vaksinasi Untuk Perjalanan di Masa PPKM Darurat

"Guna memastikan kelancaran lalu lintas, Jasa Marga Group menyiapkan rambu-rambu dan petugas pengaturan lalu lintas selama penyekatan berlangsung," imbuhnya.

Lebih lanjut, Heru pun mengimbau agar masyarakat mendukung kebijakan PPKM Darurat demi menekan angka penyebaran Covid-19.

"Diimbau kepada pengguna jalan untuk turut mendukung PPKM Darurat ini dengan tetap di rumah saja, menghindari ruang publik dan kerumunan, menerapkan pola hidup bersih dan tetap memperketat protokol kesehatan jika harus keluar rumah untuk keperluan mendesak, guna menekan penyebaran COVID-19," pungkas Heru.

Berikut titik lokasi penyekatan di jalan tol Jasa Marga Group:

Baca Juga: Selama PPKM Darurat Sentra Otomotif Blok M Tutup, Jualan Sepi, Ini Harapan Para Pedagang

1. Jalan Tol Dalam Kota

Arah Cawang:
1.1. Akses Keluar/Off Ramp Slipi (Pemeriksaan Kendaraan)
1.2. Akses Keluar/Off Ramp Senayan (Penyekatan Total)
1.3. Akses Keluar/Off Ramp Semanggi (Penyekatan Total)
1.4. Akses Keluar/Off Ramp Tebet (Penyekatan Total)
1.5. Akses Keluar/Off Ramp Cawang (Pemeriksaan Kendaraan)

Arah Tomang:
1.6. Akses Keluar/Off Ramp Slipi (Pemeriksaan Kendaraan)
1.7. Akses Keluar/Off Ramp Semanggi (Penyekatan Total)
1.8. Akses Keluar/Off Ramp Kuningan (Penyekatan Total)
1.9. Akses Keluar/Off Ramp Tebet (Pemeriksaan Kendaraan)

2. Jalan Tol Padaleunyi (Pemeriksaan Kendaraan)

2.1. Gerbang Tol (GT) Pasteur (Akses Keluar Pasteur)
2.2. GT Pasir Koja (Akses Keluar Pasir Koja)
2.3. GT Kopo (Akses Keluar Kopo)
2.4. GT Moh Toha (Akses Keluar Moh Toha)
2.5. GT Buah Batu (Akses Keluar Buah Batu)
2.6 Entrance Padalarang Timur (Akses Masuk Padalarang Timur)

Baca Juga: PPKM Darurat Diberlakukan, Kramat Motor Sebut Penjualan Bisa Lebih Parah Dari PSBB 2020

3. Jalan Tol Jagorawi

3.1. Akses Keluar Ciawi (Traffic Light Gadog) (Pemeriksaan kendaraan, situasional)
3.2. Akses Masuk Ciawi ke arah Bogor (Penyekatan total, situasional)

4. Jalan Tol Semarang-Solo (Pemeriksaan Kendaraan)

4.1. Akses Keluar Tirto Agung

5. Jalan Tol Semarang ABC

Arah Semarang Kota:

5.1. Exit Gayamsari (Penyekatan Total)
5.2. Exit Tembalang (Penyekatan Total)
5.3. Exit Jatingaleh 1 (Buka-Tutup Situasional)
5.4. Exit Jatingaleh 2 (Buka-Tutup Situasional)
5.5. Exit Krapyak (Penyekatan Total)
5.6. Exit Srondol (Penyekatan Total)
5.7. Exit Johar (Kaligawe) (Penyekatan Total)

Baca Juga: Jalanan Makin Macet Imbas PPKM Darurat, Pakar Keselamatan Beri Saran Ini

6. Jalan Tol Solo-Ngawi (Pemeriksaan Kendaraan)

6.1 KM 578+800A, sebelum keluar GT Ngawi

7. Jalan Tol Pandaan-Malang (Pemeriksaan Kendaraan, Situasional)

7.1 Exit GT Singosari
7.2 Exit GT Lawang
7.3 Exit GT Pakis
7.4 Exit GT Malang

8. Jalan Tol Batang-Semarang (Pemeriksaan Kendaraan, Situasional)

8.1. Exit GT Kandeman
8.2 Exit GT Kaliwungu

9. Jalan Tol Surabaya Mojokerto

9.1. Exit GT Penompo (Pemeriksaan Kendaraan, Situasional)

10. Jalan Tol Ngawi-Kertosono

10.1. Exit GT Nganjuk (Pemeriksaan Kendaraan, Situasional)

11. Jalan Tol Gempol-Pandaan

11.1. GT Pandaan (Buka-Tutup, Situasional)

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa