Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jangan Kaget, Ganti Busi Nissan Grand Livina Nyaris Sejuta, Belum Biaya Jasa

Irsyaad Wijaya,Rudy Hansend - Jumat, 23 Juli 2021 | 13:00 WIB
Grand Livina L10 dan L11 di Pedege Livina
Dok. Otoseken
Grand Livina L10 dan L11 di Pedege Livina

Otomotifnet.com - Jangan kaget, ganti empat busi Nissan Grand Livina bekas nyaris sejuta.

Itu belum termasuk biaya jasa lo.

Menurut Sukandar, Pemilik Bengkel Spesialis Nissan harga sebiji cukup lumayan.

"Rp 241.500, per piece ya," tegas Sukandar yang bengkelnya ada di Jl Kelapa Dua No. 56 Tangerang, (21/7/21).

Karena mesinnya 4 silinder maka butuh empat busi dan jika ditotal harganya Rp 966 ribu, nyaris sejuta!

Harga segitu mahal karena ternyata busi yang digunakan Nissan Livina ternyata adalah tipe iridium.

Baca Juga: Sebelum Tebus Nissan Grand Livina Seken, Cermati Nih Problem Khasnya

Mesin All New Nissan Grand Livina HWS 1.5 CVT disematkan teknologi dual injector dan twin VTC
Dok. OTOMOTIF
Mesin All New Nissan Grand Livina HWS 1.5 CVT disematkan teknologi dual injector dan twin VTC

"Nissan Livina memiliki kompresi yang cukup tinggi, sehingga memerlukan titik pembakaran yang sempurna," jelas Sukandar.

Tapi tenang dulu, penggantian busi ini dilakukan ketika melakukan servis berkala tiap 100.000 km dalam pemakaian normal.

Jadi jika dalam 6 bulan berkendara 10.000 km saja, maka baru ganti busi setelah 5 tahun.

Busi iridium digunakan pada mesin standar membuat pembakaran lebih sempurna
Istimewa
Busi iridium digunakan pada mesin standar membuat pembakaran lebih sempurna

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa