Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota All New Rush Jadi Incaran di Pasar Mobkas, Berapa Harganya Saat Ini?

Naufal Shafly,Ferdian - Rabu, 18 Agustus 2021 | 17:25 WIB
Toyota All New Rush
GridOto.com
Toyota All New Rush

Otomotifnet.com - Toyota All New Rush jadi salah satu model yang cukup banyak diburu konsumen di pasar mobil bekas.

Emangnya berapa harga Toyota All New Rush di pasar mobil bekas saat ini?

Sebelum membahas harganya, mari intip sedikit spesifikasi dari Low Sport Utility Vehicle (LSUV) 7-seater ini.

Toyota All New Rush pertama kali dipasarkan di Indonesia pada awal 2018 silam, menggantikan generasi sebelumnya yang dikenal dengan model 'konde'.

Dengan ubahan total, Toyota All New Rush tampil lebih sporty dan modern, sehingga tidak butuh waktu lama untuk memikat minat konsumen Tanah Air.

Saudara kembaran Daihatsu Terios ini juga mengusung beberapa fitur kekinian seperti Tilt Steering, Smart Start Stop Engine Button, Kamera Parkir serta Head Unit layar sentuh yang mampu terkoneksi dengan smartphone.

Baca Juga: Ini Skema Kredit Toyota Rush GR Sport Semua Tipe, Harga Masih di Angka Rp 200 Jutaan

Untuk fitur keselamatannya, ada Vehicle Stability Control (VSC), Anti-lock Braking System (ABS), Hill Start Assist (HSA), serta 6 buah airbags.

Soal dapur pacunya, Toyota All New Rush mengusung mesin dengan kode 2NR-VE berkapasitas 1.500 cc.

Mesin tersebut diklaim mampu menghasilkan tenaga maksimal 102 dk/6.000 rpm, dan torsi puncak 136 Nm/4.200 rpm.

Bicara soal harga bekasnya, berdasarkan pantauan tim redaksi dari pedagang mobkas saat ini Toyota All New Rush dibanderol mulai Rp 200 jutaan.

"Untuk All New Rush, misal tipe TRD tahun 2018 dengan kondisi mulus, harganya sekitar Rp 230 jutaan," ucap Fajar Putra, Owner showroom mobil bekas Dolan Kars di Bintaro, Tangerang Selatan saat dihubungi beberapa hari lalu.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa