Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mantap Nih! Cicilan Toyota Belum Lunas Bisa Trade In Ganti Mobil Baru

Harryt MR - Jumat, 27 Agustus 2021 | 16:40 WIB
Trade in Toyota mencakup untuk kepemilikan Raize dan All New Yaris
Toyota
Trade in Toyota mencakup untuk kepemilikan Raize dan All New Yaris

Otomotifnet.com - Toyota Astra Motor (TAM) luncurkan program Toyota Trade In, yang memudahkan konsumen dalam upgrade mobil Toyota. Meskipun cicilannya belum lunas, bisa tukar mobil Toyota baru.

Trade in Toyota mencakup untuk kepemilikan Raize dan All New Yaris. Hal ini terangkum dalam program EZDeal, yang menjadi salah satu total mobility solution Toyota.

“Tugas kami di Toyota adalah selalu menyiapkan dan melakukan improvement di setiap titik poin prosesnya, baik secara offline maupun sekarang dengan pendekatan digital buat yang ingin prosesnya lebih simple,”

“Pilihan layanan total mobility solution Toyota pun kian lengkap baik program usership, ownership, dan aftersales yang semakin menarik dengan benefit yang lebih untuk pelanggan,” papar Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director TAM.

 

Baca Juga: Indonesia Cuma Dijatah 127 Unit Toyota GR Yaris, Pembeli Seakan Ikut Lotre

Lebih lanjut menurut Anton, melalui fasilitas Toyota Trade-in yang akan segera hadir, Toyota menjamin prosesnya gampang dan cepat, serta proses appraisal dan transaksi yang transparan.

Sehingga pelanggan tidak perlu pusing memikirkan cara meng-upgrade kendaraannya. Cukup di dealer Toyota, pelanggan bisa menjual mobil lama dan membeli Toyota baru dengan penawaran terbaik.

Selain itu, karena layanan satu pintu buat mobil lama dan mobil baru tersebut, Toyota bisa memberikan fleksibelitas waktu bagi pelanggan dalam penarikan unit lama.

Bahkan selama unit barunya belum delivery, maka pelanggan masih bisa pakai dulu mobil lamanya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa