Otomotifnet.com – Honda BR-V termasuk crossover MPV yang cukup fleksibel untuk dimodifikasi berbagai gaya apa saja.
Nah, karena Didy Julesdy senang mobil kencang, maka ia lebih fokus memodifikasi sektor performa mesinnya Honda BR-V E keluaran 2017 miliknya.
"Tampilan nomor sekian, yang penting mesin harus kencang, hahaha..," jelasnya sambil tertawa.
Ubahan di sektor mesin mulai dari ganti filter udara dan air breather dari K&N.
Baca Juga: Honda BR-V & Pemiliknya Bisa Meriang Jika Komponen Ini Jebol
Lalu untuk menambah pasokan udara tambahan ke mesin, dipasang cyclone keluaran JSC dan air compressor HKS.
Dilanjut busi juga diganti pakai tipe iridium dari GReddy, berikut oil catch tank-nya.
Kemudian untuk meningkatkan power mesin agak banyak, ECU diremap oleh REV Engineering setelah dilakukan porting polish oleh Reservedbefore.
Nah, agar nafas mesin makin panjang dan mantap, exhaust system mulai dari downpipe dan front pipe, dicustom yang dipercayakan pada Mr. Yudi. Sementara muffler-nya pakai tipe silent series dari Ironcrafts.
Baru deh setelah itu merambah ke sektor tampilan. Tapi kalau dilihat sekilas, mobil Jules ini seperti hanya ganti pelek saja.
Padahal ia sudah pasang body kit yang versi facelift, dan itu dipasang sendiri oleh Jules! Tak ketinggalan headlamp dan stoplamp juga sudah dicustom.
Supaya terlihat lebih sporty, anggota Braver Community dan The Brandaz Invernity ini juga menambahkan beberapa panel karbon seperti pada rear upper spoiler, grill depan, cover spion, dan cover handle pintu luar.
Baca Juga: Honda N7X Dipamerkan Di Kota Semarang, Bakal Gantikan BR-V?
Masuk ke interiornya, jok sudah diretrim dengan bahan Daytona.
Sektor audio juga dibenahi dengan mengganti speaker lansiran JBL dan subwoofer slim active Nakamichi.
Lalu beberapa bagian dasbor dan setir juga dipasang stiker merah menyala.
Terakhir di sektor kaki-kaki, Jules memasang pelek SSR Type C orisinal Jepang ukuran 18x8,5 inci, berikut lugnuts Rays. Pelek ini kemudian dibalut ban GT Radial Champiro SX2 235/40 R18.
Tak lupa per diganti hasil custom, dipadu spring buffer Hurricane, sehingga mobil bisa ceper namun masih cukup nyaman untuk penggunaan harian. Kyn
DATA MODIFIKASI
Mesin : Strutbar Ultra Racing, replacement Air Filter by K&N, air Breather by K&N, cyclone by JSC, air compressor HKS, grounding wire Reservedbefore, busi Iridium GReddy, Oil Catch Tank GReddy, Throttle Control E-drive Shadow, porting polish Reservedbefore, remap ECU by RevEngineering, downpipe ustom, front pipe custom, muffler silent S Ironcrafts, tailpipe Ironcrafts
Eksterior : BR-V Prestige body kit face lift, headlamp and foglamp HID / LED, stoplamp LED custom, grill carbon, cover spion carbon, cover door handle carbon, rear spoiler carbon
Interior : Speaker JBL, subwoofer aktif Nakamichi, strioing merah custom dasbor
Kaki-kaki : Pelek SSR Type C (Japan Design) 18x8,5 inci, ban GT Radial Champiro SX2 235/40R18, Lug Nuts by Rays, per custom, Spring Buffer by Hurricane
Editor | : | Andhika Arthawijaya |
Sumber | : | Tabloid OTOMOTIF |
KOMENTAR