Otomotifnet.com - Setelah hadirkan Kia Sonet 5-seater di 2020 lalu, PT KIA pada awal April 2021 kemarin kembali perkenalkan versi 7-seaternya.
SUV yang dinamai Sonet 7 ini masih mewarisi desain yang sama dengan Sonet 5, keren dan futuristik.
Nah, Otomotifnet.com kebetulan dapat giliran untuk menjajal tipe tertingginya nih, yakni Sonet Premiere 7 bertransmisi otomatis iVT (Intelligent Variable Transmission).
Seperti yang sudah diulas sebelumnya, penambahan bangku baris ke tiga pada Sonet 7 ini ternyata mengorbankan beberapa fitur, salah satunya fitur audio.
Baca Juga: Selain Konfigurasi Jok, Ini Perbedaan Kia Sonet 7-seater Vs 5-seater
Bila pada Sonet 5 mengaplikasi sistem audio kelas wahid dari Bose, Maka pada Sonet 7 diganti dengan special tuning dari ARKAMYS.
Meski begitu, dari hasi test kami pada sistem audio Sonet 7 Premiere ini, kualitas suaranya tetap terdengar jernih pada semua posisi.
Oiya, sistem penghasil suara yang digunakan pada jagoan terbaru Kia ini adalah 2way speaker.
Terdiri dari sepasang tweeter di pilar A dan mid-range di doortrim bangku depan dan tengah.
Editor | : | Andhika Arthawijaya |
KOMENTAR