Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

WRX Silent Racing, PCX 160, NMAX Hingga Aerox Power Naik, Ini Buktinya

Panji Nugraha - Rabu, 15 September 2021 | 15:25 WIB
Knalpot WRX Silent Racing suara senyap tenaga naik
WRX
Knalpot WRX Silent Racing suara senyap tenaga naik

Otomotifnet.com - PT Weerex Jaya Sukses mengeluarkan varian terbaru untuk knalpot WRX Racing yang diproduksinya.

Knalpot ini diberi nama WRX Silent Racing, yang dibuat untuk matic 150 cc, bebek 150 cc dan sport 150 cc.

Untuk matic 150 cc, tersedia untuk Yamaha NMAX, Yamaha Aerox hingga Honda PCX 160.

"WRX Silent Racing ini didesain dengan karakter suara ramah lingkungan (senyap), mulai rpm bawah hingga atas dan mampu meningkatkan tenaga,"

Baca Juga: Knalpot Silent Racing Dipatenkan, Berani Jiplak? Penjara Menanti!

WRX Silent Racing terpasang di Honda PCX 160
WRX
WRX Silent Racing terpasang di Honda PCX 160

"Cocok untuk spek standar, porting bahkan hingga bore Up 165 cc masih mampu," yakin Indrawan, Owner merek WRX Racing.

Bukan cuma ngomong, knalpot ini sudah teruji di atas mesin dyno Mineline Dynolog dan mampu mendongkrak tenaga Yamaha Aerox 155.

Dalam keadaan standar, Yamaha Aerox 155 dirunning beberapa kali dengan torehan power standar 9,88 HP dan torsi 9,4 NM.

Kemudian setelah menggunakan knalpot WRX Silent Racing, power naik jadi 10,10 HP dan torsi 9,5 NM.

Knalpot ini juga dijajal langsung oleh Tim Otomotifnet yang touring menggunakan Yamaha NMAX menyisir pantai selatan dari Bandung ke Pangandaran, Pantai Madasari dan Pantai Pamayangsari, Jawa Barat (13-14/09/2021).

Ini tujuannya untuk menguji suara dan perfoma saat diajak jalan atau touring.

Knalpot WRX Silent Racing punya suara yang senyap, tapi sedikit lebih ngebas dibanding knalpot standar, sehingga tidak bikin telinga bengkak saat touring.

Tarikan Yamaha NMAX juga terasa ngisi mulai dari RPM bawah hingga atas, apalagi pas ketemu track panjang, betotan gas berasa enggak abis-abis.

Baca Juga: WRX Kenalkan Knalpot Silent Racing, Tampilan Standar Diklaim Dongkrak Performa

WRX Silent Racing Dijajal di Yamaha NMAX dari Bandung dan melintasi pesisir pantai selatan
Panji Nugraha/Otomotifnet
WRX Silent Racing Dijajal di Yamaha NMAX dari Bandung dan melintasi pesisir pantai selatan

Di segi desain, knalpot WRX Silent Racing ini dibuat mirip seperti standar dengan pemanis end cap, sedangkan lehernya terbuat dari stainless steel 304 full bending jadi lebih sporty.

Kemudian di bagian silencer terdapat embos merek Silent Racing.

Untuk harga knalpot WRX Silent Racing ini dibanderol mulai Rp 850 ribu, bisa langsung diorder lewat link ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by WRX SILENT RACING (@wrxsilentracing)

 

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa