Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Segini Harga Tiket dan Paket yang Dijual untuk WSBK Indonesia, Jangan Kehabisan

Toncil - Rabu, 20 Oktober 2021 | 21:00 WIB
Penentuan gelar juara dunia antara Toprak Razgatliaglu dan Jonathan Rea jadi salah satu daya tarik WSBK Mandalika
Twitter/Yamaha Racing
Penentuan gelar juara dunia antara Toprak Razgatliaglu dan Jonathan Rea jadi salah satu daya tarik WSBK Mandalika

Otomotifnet.com - Pihak PT Dyandra Promosindo menjalin kerja sama dengan IMI Pusat.

Kerja sama tersebut untuk melakukan penjualan tiket WSBK Indonesia di Pertamina Mandalika International Street Circuit November mendatang.

Pihak Dyandra Promosindo hanya menjual sebanyak 2.000 tiket saja, dari kuota penonton yang diizinkan pemerintah sebanyak 25 ribu pengunjung.

Baca Juga: Pembangunan Sirkuit Mandalika Hampir 100 Persen, Siap Sambut WorldSBK 2021

"Tiket ini saya antusias akan diminati oleh para klub mobil dan motor,"

"Karena ini jadi moment yang sangat baik. Bukan saja melihat balap motor, tapi juga ketemuan dengan relasi, teman dan banyak pihak," ucap Hendra Noor Saleh, Presiden Direktur Dyandra Promosindo.

Mengenai harganya, dijual mulai Rp 700 ribu hingga Rp 19 jutaan.

"Kalau harga dasarnya semua sama, sekitar Rp 700 ribu. Yang bikin beda, paket lain yang disediakan,"

"Kita ada tiga paket, Sultan, Juragan dan Bos. Masing-masing punya ketentuannya tersendiri," jelas Kohen, panggilan akrab Hedra Noor Saleh.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa