Otomotifnet.com - Toyota Limo lansiran 2014 berdandan ala Vios Facelift Thailand ini cari garasi baru.
Calon majikan barunya juga tak perlu khawatir, karena surat lengkap dan tinggal pakai saja.
"Ini sudah dimodifikasi Vios facelift versi Thailand, menggunakan body part yang di-impor langsung dari Thailand," buka Asep Jainal, Marketing Executive Mobil Jual Blue Bird Halim, Jakarta Timur.
"Bahan atau material seperti bumper yang digunakan kualitasnya juga bagus, pakai plastik ABS, bukan fiber," lanjutnya.
Lebih lanjut Asep menjelaskan, body part yang di-impor dari Thailand ini meliputi bumper, gril, headlamp dan DRL.
Baca Juga: Takjub, 14 Unit Toyota Limo Ini Seperti Bukan Eks Taksi Modal Rp 15 Juta
"Bedanya dengan Limo standar, desain bumper dan gril-nya beda, headlmap juga lebih panjang, dan DRL memang posisinya di situ secara vertikal, mirip seperti Vios facelift Thailand," ujar Asep.
Untuk peleknya, Limo Gen 3 berkelir putih ini sudah memakai pelek ukuran 17 model celong yang terbukti menyirnakan kesan eks taksi.
Agar mendapatkan fitmen yang pas dengan pelek celongnya, spring (per) bawaan Limo diganti menggunakan per Honda Jazz sehingga hanya menyisakan 2 jari antara ban dengan fender.
Ke bagian samping, agar menghilangkan kesan taksi, sein yang berada di fender dihilangkan, tak lupa emblem VVT-i di fender.
"Power window sudah dipasang, spion sudah electric dan bisa retract," katanya.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | Otoseken.id |
KOMENTAR