Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Vario Diutak-atik Jok dan Bodinya, Pemotor Kaget Ada Kobra Jawa Ngumpet

Ferdian - Senin, 22 November 2021 | 17:40 WIB
Ada Kobra jawa di dalam bodi Honda vario
TribunSolo.com/Exalos Indonesia
Ada Kobra jawa di dalam bodi Honda vario

Otomotifnet.com - Honda Vario diutak-atik jok dan bodinya di gerai pengisian BBM Pertashop yang berada di Gentan, Kabupaten Sukoharjo (19/11/2021).

Pengendara motor tersebut kaget bukan kepalang, karena melihat ada ular di rongga mesin motornya.

Ular tersebut ternyata jenis ular yang berbahaya.

Ketua Exalos Indonesia, Janu Wahyu Widodo, yang datang untuk mengevakuasi ular tersebut, mengatakan, ular tersebut merupakan ular Kobra Jawa yang berukuran panjang kurang lebih 1 meter.

"Jenis ularnya sangat berbahaya dan berbisa tinggi. Kalau salah penanganan, akan sangat berbahaya untuk rescuer. Maka tadi saya dihubungi untuk menangani itu," terang Janu, Jumat (19/11/2021).

Setelah sampai di tempat kejadian, ia dibantu relawan membongkar jok motor agar memudahkan evakuasi ular tersebut.

Relawan yang berada disana kemudian menahan kepala ular agar tidak berbahaya untuk orang disekitar.

Baca Juga: Honda BeAT Dibawa ke Swalayan, Parkir Dekat Pohon, Pulang Ditumpangi Ular Bandotan Macan

Tak sampai lima menit, ular Kobra Jawa itu kemudian dapat dievakuasi dan dikeluarkan dari badan motor.

Namun saat proses evakuasi, kata dia, ular tersebut sempat menyemburkan bisanya.

"Saat ini ularnya saya bawa, saya amankan. Nanti akan saya lepas liarkan jauh dari pemukiman warga," terang Janu.

Lebih jauh, ia juga mengimbau kepada masyarakat apabila mendapati ular di sekitar pemukiman, untuk tidak panik dan tetap tenang.

"Masyarakat kalau ada ular agar tetap tenang, pantau dan segera laporkan kepada relawan atau orang yang sudah ahli dalam menangani ular," tandasnya.

Janu Wahyu Widodo mengatakan, hal tersebut tak lepas dari karakter ular itu sendiri.

Menurut penjelasannya, ular memiliki insting untuk selalu mencari tempat persembunyian dari predator dan mencari makan.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa