Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ajib! Toyota Kantongi 4.502 SPK Selama GIIAS 2021, Segini Sumbangan Dari All New Veloz & All New Avanza

Andhika Arthawijaya - Senin, 22 November 2021 | 23:10 WIB
Suasana di booth Toyota dalam ajang GIIAS 2021 kemarin (11-21/11/2021)
Toyota Astra Motor
Suasana di booth Toyota dalam ajang GIIAS 2021 kemarin (11-21/11/2021)

Otomotifnet.com – Tak bisa dipungkiri, hadirnya Toyota All New Veloz dan All New Avanza dalam ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show di ICE – BSD City, Tangsel (11-21 November 2021) kemarin, jadi ‘magnet’ kuat untuk pengunjung.

Kedua LMPV terbaru jagoan PT Toyota-Astra Motor (TAM) yang belum genap 2 (dua) minggu diluncurkan ini, mendapatkan respon positif dari masyarakat.

Penampilan perdananya di booth Toyota selama GIIAS 2021, diakui pihak TAM sukses memberikan kontribusi yang signifikan.

Meski tidak menargetkan angka penjualan, Toyota khususnya di area Jabodetabek, sukses meraih SPK sebanyak 4.502 unit dalam pameran tersebut.

Baca Juga: Sangar Nih, Mejeng di GIIAS 2021, Segini Lho Perkiraan Penjualan Toyota All New Veloz dan Avanza

Dari total SPK yang diperoleh, All New Veloz dan All New Avanza memberikan kontribusi terbesar masing-masing 823 unit dan 711 unit, atau sebesar 34% dari total seluruh model Toyota.

Selain itu, All New Veloz juga berhasil memenangkan perhargaan sebagai “Mobil Penumpang Terfavorit”.

“Kami bersyukur atas respon positif terhadap kehadiran All New Veloz dan All New Avanza, dimana respon yang sangat baik ini juga tidak lepas dari dukungan pemerintah dalam meningkatkan daya beli masyarakat sebagai salah satu upaya pemulihan ekonomi di berbagai sector, termasuk industri otomotif,” ujar Henry Tanoto, Vice President Director TAM.

Selain  All New Veloz dan All New Avanza yang meraih SPK tertinggi, model-model lainnya yang menjadi 5 (lima) besar kontributor SPK adalah Raize sebanyak 651 unit 14,4%, Innova sejumlah 633 unit (14%), dan Fortuner sebanyak 529 unit (11,7%).

All New Veloz penyumbang SPK terbanyak
Toyota Astra Motor
All New Veloz penyumbang SPK terbanyak

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa