Otomotifnet.com - Proyek Tol Semarang-Demak, khususnya Seksi 2 Sayung-Demak, Jawa Tengah masih dalam proses pengerjaan.
Rencananya, jalan tol Semarang-Demak Seksi 2 ini punya bentang jalur dengan panjang 16,31 Km.
Tidak hanya itu, konstruksi jalan tol itu juga melewati daerah rawa-rawa, sehingga kontruksinya wajib kokoh.
Lalu sekarang progres pembangunannya sudah sampai mana ya?
Berdasarkan video yang diunggah akun Instagram resmi Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranomo @ganjar_pranowo, terlihat konstruksi jalan tol Semarang-Demak Seksi 2 sudah mulai terlihat bentuknya.
Sebagian jalan tol yang membelah kawasan rawa-rawa juga sudah terpasang pondasi untuk jalannya nanti.
Meski demikian masih ada beberapa titik yang masih dalam proses pemasangan tiang penyangga.
Baca Juga: Jadi Tanggul Laut, Tol Semarang-Demak Diberi Matras Bambu 17 Lapis Pertama di Indonesia
Belum lagi pemasangan balok-balok pondasi yang menyangga konstruksi badan jalan tol juga masih dilakukan di beberapa titik.
Ganjar Pranowo mengatakan, proyek jalan tol Semarang-Demak jadi usaha bersama antara pemerintah dan masyarakat untuk menyelesaikan masalah di wilayah Kaligawe, Semarang.
"Yang paling utama mengatasi kemacetan. Proyek jalan tol ini juga jadi perhatian, mengingat ada dua dampak yang bisa dirasakan," kata Ganjar, dikutip dari Intagram pribadinya @ganjar_pranowo.
Lebih lanjut, ia menjelaskan dampak yang bisa dirasakan masyarakat mulai dari adanya jalur alternatif untuk menuju Demak dari Semarang ataupun sebaliknya.
Hingga, masalah air rob yang sering terjadi di beberapa titik antara Semarang dan Demak jadi bisa segera teratasi.
"Meskipun belum semua, tapi ikhtiar inilah yang akan membantu menyelesaikan masalah-masalah tersebut," imbuhnya.
Sementara itu, Komisaris PT Pembangunan Perumahan (PP), Andi Gani Nena Wea mengatakan kalau pengerjaan konstruksi jalan tol Semarang-Demak akan dikebut.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR