Otomotifnet.com - Banyak kasus mobil terbakar secara tiba-tiba saat dikendarai.
Secara teori, api bisa timbul karena ada pemicunya.
Kalau di kendaraan bermotor, yaitu kelistrikan dan bensin.
Jika kedua sektor ini dimodifikasi dan tidak oleh yang ahli, maka bisa saja menyebabkan kebakaran.
Baca Juga: APAR Unik Berbentuk Stik: Enggak Makan Ruang, Sekali Pakai Buang
Menurut Abbas dari Natural Audio di MGK Kemayoran, Jakarat Pusat, "Kalau audio yang dimodifikasi, seharusnya sekringnya dulu yang putus,"
"Jadi, kemungkinan kecil kebakaran di mobil penyebabnya audio,"
"Tapi kalau sektor lampu yang dimodifikasi, ada kemungkinan bisa menimbulkan korsleting. Semisal ganti lampu HiD," ujar pria berkacamata ini.
Kalau di sektor mesin, "Kalau modifikasinya di jalur bensin, seperti pasang fuel press regulator atau fuel rail, bisa saja,"
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | Dok. OTOMOTIF |
KOMENTAR