Otomotifnet.com - Kategori Crossover pada gelaran Otomotif Award (OA) jadi perebutan yang menarik bagi mobil-mobil yang masuk pada penilaian Medium Crossover.
Pada kategori medium crossover ini hanya terdapat 2 pesaing saja, yaitu Toyota CH-R dan Mazda CX-3 2.0.
Dengan dibekali fitur yang berlimpah yang dipadu dengan teknologi modern.
Mazda CX-3 2.0 masih mendapatkan penilaian tertinggi OA dan dinobatkan menjadi yang terbaik dikategori medium crossover.
Pada sistem hiburan, CX-30 dibekali dengan head unit touchscreen 8,8 inci. Dilengkapi dengan fitur Mazda Connect dan support Apple Car Play, dengan kualitas suara yang jernih dari 8 buah speaker.
Nah buat yang suka berpergian keluar kota dan bawa barang banyak, anda akan terakomodasi dengan kapasitas bagasi crossover ini.
Kapasitas bagasinya pun sangat lega, saat bawa tas duffel ukuran 50 liter, dapat diletakan membujur di dalam bagasi. Dan masih banyak space yang tersisa untuk barang lainnya.
Saat di test, manuvernya tetap presisi dan tidak terasa limbung. Ini berkat dukungan Dynamic Stability Control (DSC) dan Traction Control System (TCS) yang membuat CX-30 tetap terkendali.
Teknologi memang banyak mengambil peran pada CX-30 dalam hal handling. Dengan dibekali fitur seperti Smart City Brake Support (SCBS), Smart brake support (SBS) dan ABS+EBD+BA. Sangat membantu saat bermanufer diberbagai kondisi jalan.
Editor | : | Iday |
KOMENTAR