Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tukang Tambal Berotak Insinyur, Tiga Kali Bikin Pesawat, Mesin Suzuki RGR 150

Irsyaad W - Sabtu, 9 April 2022 | 06:25 WIB
Ujang Elan Kusmana, seorang tukang tambal ban yang ciptakan pesawat bermesin motor Suzuki RGR 150
TribunJabar.id.Ferri Amiril
Ujang Elan Kusmana, seorang tukang tambal ban yang ciptakan pesawat bermesin motor Suzuki RGR 150

Otomotifnet.com - Ujang Elan Kusmana (42) bisa disebut tukang tambal ban berotak insinyur.

Sebab sudah tiga kali bikin pesawat terbang dengan mesin sederhana.

Terbaru, Ia bikin pesawat ultralight berbobot 110 kilogram.

Untuk mesin, comotan dari Suzuki RGR 150 dua unit yang sudah diubah sedemikian rupa.

Pengakuannya, pesawat-nya ini menunggu izin tes terbang dari Federasi Aero Sport Sulaeman, Bandung.

Pesawat pertama yang Ia rakit jenis helikopter bermesin Suzuki Carry ST100.

Sayangnya, helikopter pertamanya itu gagal terbang.

Kemudian Ujang membuat pesawat kedua yang juga bermesin Suzuki RGR 150.

Pada pesawat keduanya ini sempat terbang beberapa detik tapi kemudian crash.

Diketahui, bengkel tambal ban miliknya ada di perempatan kampung Tungturunan, desa Hegarmanah, Karangtengah, Cianjur, Jawa Barat.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa