Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ngeri Campur Merinding, Mobil Jenazah Babak Belur, Mayat Terlempar Keluar Kabin

Irsyaad W - Rabu, 20 April 2022 | 08:05 WIB
Mobil Jenazah Rumah Sakit Ken Saras tabrak tiang listrik di Jalan Lingkar Salatiga hingga mayar terlempar keluar kabin
TribunJateng.com/Hanes Walda
Mobil Jenazah Rumah Sakit Ken Saras tabrak tiang listrik di Jalan Lingkar Salatiga hingga mayar terlempar keluar kabin

Otomotifnet.com - Sebuah Mobil jenazah alami kecelakaan hingga babak belur.

Suasana sontak mengerikan bercampur merinding.

Lantaran mayat yang diangkutnya terlempar keluar dari kabin.

Diketahui, mobil jenazah milik Rumah Sakit Ken Saras kabupaten Semarang, Jawa Tengah.

Sementara lokasi kecelakaan di Jalan Lingkar Salatiga, Jateng.

Tepatnya saat maghrib sekitar pukul 18:00 WIB, (19/4/22).

Saksi mata bernama Kris mengatakan, mobil jenazah melaju dari arah Semarang.

Mobil jenazah tersebut berisi anggota keluarga dan satu sopir.

"Di dalam mobil tadi ada mayatnya juga," kata Kris, (19/4/22).

Mobil jenazah basis Mitsubishi L300 tersebut dikatakan terpelanting akibat jalan licin.

"Mobil tersebut terlalu mengambil ke kanan lalu berputar putar terus menabrak tiang listrik pinggir jalan," ungkapnya.

"Berputarnya ada mungkin sekitar 10 meter dari tiang listrik," tambahnya.

Lanjut kata Kris, usai menabrak tiang listrik, mobil jenazah tersebut langsung terguling.

Akibatnya atap bagian depan melengkung, serta kaca depan dan samping kanan pecah.

"Tadi habis menabrak tiang listrik, mayatnya langsung terlempar keluar," paparnya.

Beruntung tak ada korban jiwa, kondisi korban hanya luka ringan.

"Keempat orang tadi tidak mengalami luka dan langsung dibawa ke rumah sakit," tambahnya.

Saat ini Polisi masih mendalami penyebab kecelakaan tersebut.

Baca Juga: Selesai Antar Jenazah, Suzuki APV Jadi Bangkai di Tol Jombang-Mojokerto

Sumber: https://jateng.tribunnews.com/2022/04/19/mobil-jenazah-menabrak-tiang-listrik-gara-gara-jalan-licin-kris-mayatnya-sampai-keluar?page=all

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa