Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ngecas Mobil Listrik Bisa Sekalian Bobo di Hotel Bintang Lima Ini

Raspati Dana - Kamis, 21 April 2022 | 08:10 WIB
Abdul Rahman Elly, CEO EVCuzz saat meresmikan layanan SPKLU terbarunya di Artotel Suites Mangkukuhur - Jakarta, Selasa (19/4/2022)
Raspati/Otomotifnet
Abdul Rahman Elly, CEO EVCuzz saat meresmikan layanan SPKLU terbarunya di Artotel Suites Mangkukuhur - Jakarta, Selasa (19/4/2022)

Otomotifnet.com - Bagi para pemilik mobil listrik, kini bisa mampir ke Artotel Suites Mangkuluhur, Jakarta untuk mengisi daya.

Sebab, salah satu properti milik Artotel Group tersebut baru saja menjalin kerja sama dengan EVCuzz, operator dan penyedia layanan pengisisan kendaraan listrik berbasis baterai.

Hal ini menjadikannya salah satu hotel pertama di Jakarta yang memiliki fasilitas Stasiun Pengisian Kendaraan Listruk Umum (SPKLU).

“Kerja sama Artotel Group dengan EVCuzz adalah salah satu implementasi dari program sustainable perusahaan kami menjaga kelestarian lingkungan dan juga mengikuti tren terbaru kendaraan listrik,"

"Kami berharap ini akan menjadi hub untuk para pemilik kendaraan listrik tidak hanya mengisi daya saja, namun juga menjadi pilihan akomodasi dan tempat pertemuan," kata Director of Marketing Communication Artotel Group, Yulia Maria saat konferensi pers, Selasa (19/4/2022).

Fasilitas SPKLU ini tersedia di area parkir dekat lobby utama hotel dan kalau cape tinggal check-in kemudian bobo di hotel ini.

Pengunjung dapat mengisi daya listrik sendiri atau self service dengan terhubung ke aplikasi EVCuzz yang dapat diunduh di Google Play dan App Store.

Biaya untuk sekali pengisian pun terjangkau, hanya Rp2.475 per 1kWh dan tersedia selama 24 jam.

Fasilitas ini sudah dapat dinikmati mulai 29 Maret 2022 mendatang.

Terdapat dua unit mesin SPKLU yang tersedia di dekat lobby utama Artotel Suites Mangkukuhur - Jakarta
Raspati/Otomotifnet
Terdapat dua unit mesin SPKLU yang tersedia di dekat lobby utama Artotel Suites Mangkukuhur - Jakarta

Dalam kesempatan yang sama, Chief Executive Officer EVCuzz Abdul Rahman Elly mengatakan perusahaannya akan terus menambah jaringan SPKLUnya dengan fokus utama di pulau Jawa dan Bali.

"EVCuzz berkomitmen secara bersama, dengan pemerintah mengembangkan SPKLU secara nasional dalam tahun ini menargetkan 500 lokasi Jawa-Bali dan terus bertambah setiap tahunnya,"

"Hingga 2030 kami menargetkan 25.000 lokasi," kata Elly, panggilannya.

Hingga saat ini, SPKLU EVCuzz sudah beroperasi dan tersedia di beberapa lokasi, antara lain Suvarna Golf Halim Jakarta, Sequis Tower Jakarta, Gedung Dirjen Ketenagalistrikan, Kementerian ESDM Jakarta, BCA Foresta BSD, Artotel Suites Mangkuluhur Jakarta serta Shila at Sawangan Depok.

Dalam waktu dekat, EVCuzz juga akan tersedia di BCA Alam Sutera Tangerang, Bintaro X-Change, FX Sudirman Jakarta, Atria Hotel Gading Serpong.

Juga di BEZ Plaza Gading Serpong, Fame Hotel Gading Serpong, Apartemen Belleza Permata Hijau Jakarta.

Tidak lupa di Hypermart Cyberpark Karawaci, Toserba Sambipitu Yogyakarta, Paragon Mall Semarang, serta Arion Swiss-Belhotel Bandung.

Baca Juga: EVCuzz, Tempat Nyetrum Mobil Listrik Swasta Terbaru Hadir di Indonesia

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa