Otomotifnet.com - Toyota Vios basah-basahan di rawa usai hantam lubang.
Peristiwa ini terjadi di Tanjung Senai Ogan Ilir (10/5/2022) siang sekira pukul 11.15.
Informasi yang dihimpun di lapangan, Toyota Vios warna hitam dengan plat nomor BG 1874 OX melaju dari arah KPT Tanjung Senai menuju jalan lintas Palembang-Kayuagung.
Saat melaju mendekati gerbang akses menuju Tanjung Senai, mobil menghantam lubang dan oleng ke kiri.
"Mobil saya jalan miring dan akhirnya nyebur sekitar 50 meter dari titik jalan berlubang," kata Fikri, pengemudi mobil.
Pemuda asal Tanjung Raja, Ogan Ilir tersebut lalu membuka pintu mobil dan berenang ke tepian.
"Hanya saya sendiri di mobil. Barang-barang saya tinggal di mobil," ujarnya.
Mendapat informasi kecelakaan tunggal ini, petugas Satlantas Polres Ogan Ilir dan BPBD datang ke lokasi.
Bahkan Wakapolres Ogan Ilir, Kompol Hardiman memantau langsung proses evakuasi kendaraan menggunakan mobil derek.
Hardiman mengimbau warga ekstra hati-hati saat berkendara melewati akses Tanjung Senai dari arah Sakatiga, terutama di malam hari.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR