Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tubuh Pengendara Tergencet, Honda BeAT Amburadul di Antara Xenia dan Gran Max

Irsyaad W - Kamis, 26 Mei 2022 | 12:15 WIB
Kondisi Honda BeAT amburadul, tergencet diantara Daihatsu Xenia dan Gran Max di Cibeber, Cianjur, Jawa Barat
TribunJabar.id/Ferri Amiril Mukminin
Kondisi Honda BeAT amburadul, tergencet diantara Daihatsu Xenia dan Gran Max di Cibeber, Cianjur, Jawa Barat

Otomotifnet.com - Daihatsu Xenia dan Gran Max gencet tubuh pengendara Honda BeAT.

Kondisi Honda BeAT amburadul di antara bagian depan Xenia dan Gran Max tersebut.

Kecelakaan mengerikan ini terjadi di jalan raya Cianjur-Cibeber.

Masuk wilayah kampung Pasir Santri, desa Sukamanah, Cibeber, Cianjur, Jawa Barat.

Tepatnya sekitar pukul 11:30 WIB, (25/5/22).

Ajaibnya, pengendara Honda BeAT nopol F 3831 ZW selamat tapi alami luka-luka.

Adi (40), kernet Daihatsu Gran Max nopol D 2878 FR yang terlibat kecelakaan jelaskan kronologinya.

Bermula saat Gran Max yang dikemudikan Irfan (25) melaju di jalan menanjak dan berkelok arah Campaka.

Mendadak, dari arah sebaliknya melaju Daihatsu Xenia nopol F 1262 WG dengan masuk jalur lawan.

Disusul Honda BeAT yang hendak menyalip Xenia tersebut.

"Jadi mobil (Xenia) itu nabrak motor (BeAT) di depannya," terang Adi.

Kemudian Xenia dan BeAT mental menghantan Gran Max muatan pakan ternak dari arah sebaliknya.

"Langsung nabrak, pengendara motor dibawa ke Puskesmas Cibeber karena mengalami luka berat," ujarnya.

Usai insiden, warga melapor ke Bhabinkamtibmas Desa Cihaur, Aiptu Salim.

"Jadi kami dapat laporan dari warga dan langsung mengecek ke TKP," kata Salim

Kata Salim, pihaknya masih akan menyelidiki terkait penyebab kecelakaan itu.

"Jadi kronologinya masih kami selidiki, kemudian identitas pengendara motor pun belum ada dan kerugian materil belum bisa ditaksir," tandasnya.

Baca Juga: Tubuh Pengendara BeAT Luka Parah, Posisi Ngebut Tinju Ban Kiri Pajero Sport

Sumber: https://jabar.tribunnews.com/2022/05/25/dua-mobil-tabrakan-adu-banteng-seorang-pengendara-motor-tergencet-di-tengahnya-begini-kondisinya

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa