Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Paling Ditunggu, Suzuki GSX-250R Versi 2022 Meluncur, Mesin Dua Silinder

Irsyaad W,Muhammad Farhan - Jumat, 10 Juni 2022 | 14:50 WIB
Suzuki GSX-250R 2023 livery Suzuki Ecstar.
Suzuki
Suzuki GSX-250R 2023 livery Suzuki Ecstar.

Otomotifnet.com - Suzuki GSX-250R versi 2022 yang paling ditunggu akhirnya meluncur.

Karena mesinnya kini sudah dua silinder!

Setara jika melawan Kawasaki Ninja 250R atau Honda CBR250RR.

Mengusung kode GW250, GSX-250R ini hasil produksi kerjasama Suzuki dengan pabrikan Haojue.

Resmi hadir di pasar Tiongkok dan Jepang, GSX-250R bermesin 248 cc dua silinder inline SOHC 4 klep berpendingin cairan.

Basis mesinnya dari Suzuki Inazuma 250 yang sempat hadir di Tanah Air.

Bertenaga 25 dk @8.000 rpm dan torsi 23.4 Nm @5.500 rpm.

Tampilan kokpit dan panel instrumen Suzuki GSX-250R.
Suzuki
Tampilan kokpit dan panel instrumen Suzuki GSX-250R.

Meski karakter desain khas Suzuki GSX jelas terlihat, sejak pertama kali hadir di 2015 memang motor ini ubahannya hanya di sektor paduan warna.

Kini tersedia dalam 6 pilihan warna, salah satunya biru silver ala livery balap Suzuki MotoGP Ecstar.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa