Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hot Wheels Legends Tour Bikin Kontes Mobil di Indonesia, Juaranya Bakal Dibuatkan Diecast, Dijual Massal

Panji Nugraha - Kamis, 16 Juni 2022 | 20:51 WIB
Hot Wheels Legends Tour
Hot Wheels
Hot Wheels Legends Tour

Otomotifnet.com - Hot Wheels Indonesia mengumumkan menggelar kontes mobil dalam program global tahunan bertajuk Hot Wheels Legends Tour.

Hot Wheels Legend Tour ini sudah berjalan sejak tahun 2018 dan tahun 2022 ini untuk pertama kalinya digelar di Indonesia.

Sebelumnya Hot Wheels Legend Tour ini digelar di Malaysia, New Zealand, Jerman, Brazil, Mexico, UK, Jepang dan masih banyak negara lainnya yang diikuti total ribuan mobil modifikasi.

Hot Wheels Legends Tour sendiri memiliki misi dalam pencarian mobil modifikasi terunik dan terbaik dari seluruh dunia.

Pemenang dari tiap negara akan dilombakan kembali dan nantinya akan diabadikan jadi miniatur mobil diecast Hot Wheels bersekala 1:64, yang akan diproduksi dan dipasarkan secara massal di seluruh dunia.

Acara kontes modifikasi mobil ini akan digelar hingga 3 bulan ke depan, dari 1 Juni hingga 5 Agustus 2022.

Untuk registrasinya melalui online di www.hotwheelsindo.com, silakan upload foto dan video mobil Anda dengan menulis narasi dengan detail.

Di Indonesia sendiri akan dipilih 500 mobil terbaik sebagai kontestan dan kembali disaring sebanyak 50 mobil untuk penilaian berikutnya.

Hot Wheels Legend Tour
Hot Wheels
Hot Wheels Legend Tour

Hot Wheels Legend Tour digelar sebagai aksi nyata dari brand Hot Wheels untuk mendukung kemajuan industri otomotif, terutama di bidang modifikasi mobil, juga mempererat dengan kolektor Hot Wheels di Tanah Air.

“Setelah empat tahun dan puluhan acara telah digelar, sungguh luar biasa melihat perkembangan Hot Wheels Legends Tour, baik di AS maupun di luar AS,” kata Ted Wu, Vice President, Global Head of Design for Vehicles, Mattel.

“Mengalihkan sebagian besar acara dengan konsep virtual selama dua tahun terakhir, kami melihat kompetisi telah bersatu dalam sebuah komunitas pegiat modifikasi global dan penggemar Hot Wheels yang sepenuhnya baru,"

"Kami bersemangat untuk melanjutkan pertumbuhan ini pada tahun 2022 ketika kami kembali acara langsung yang merupakan akar kami,"

Hot Wheels Legend Tour
Hot Wheels
Hot Wheels Legend Tour

"Kompetisi tahun ini dijamin menjadi yang terbaik, dan kami tidak sabar untuk melihat berbagai modifikasi luar biasa yang akan muncul selama Tur,” pungkasnya.

Hot Wheels Legend Tour juga berkolaborasi dengan juri lokal seperti Audi Wajong, seorang pegiat otomotif yang terkenal, Didiet Bandietoz dari Bandietoz Garage Custom dan Feldani Effendy pemimpin redaksi Majalah Diecast Indonesia sekaligus kolektor diecast.

Ada kriteria penjurian akan melihat dari 5 elemen yaitu yang pertama adalah Hot Wheels Story atau juri ingin melihat sedalam apa peserta terinspirasi dari mobil-mobil diecast Hot Wheels dalam memodifikasi mobil mereka.

Kedua, dari sisi desainnya apakah memiliki karakteristik seperti desain mobil diecast Hot Wheels yang mencengangkan.

Hot Wheels Legend Tour
Hot Wheels
Hot Wheels Legend Tour

Yang ketiga adalah originalitas atau authenticity dari karya modifikasi juga menjadi hal penting yang akan dilihat para juri.

Keempat, ada semangat garasi atau garage spirit. Seperti tagline Hot Wheels, “It’s built not bought”, garage spirit ini  akan menilai elemen-elemen modifikasi penting yang menitikberatkan dari sisi pembuatannya, bukan modifikasi yang tinggal beli dan pasang.

Yang terakhir adalah performa dan keasyikan berkendara dalam penggunaan modifikasi mobil tersebut, apakah masih layak dan menyenangkan apabila dikendarai dijalanan.

Pemenang Hot Wheels Legends Tour Indonesia akan mendapatkan kesempatan masuk dalam APAC (Asia Pacific) Semifinal dan berlanjut ke Global Semifinal dimana pemenang akan diadu dengan seluruh pemenang dari masing-masing negara.

Hot Wheels Legend Tour
Hot Wheels
Hot Wheels Legend Tour

Ajang Global Semifinal ini akan dilakukan secara virtual oleh para juri internasional dari Hot Wheels Amerika pada bulan Oktober 2022.

Semifinalis tersebut akan masuk dalam fase terakhir yaitu Global Grand Finals secara virtual pada tanggal 12 November 2022.

Kesepuluh finalis tersebut akan datang dari Amerika Serikat, Amerika Latin, Asia Pacific dan EMEA (Eropa, Middle East dan Africa).

Dan tiba saatnya dari kesepuluh finalis tersebut hanya ada 1 mobil pemenang yang akan dijadikan bentuk miniaturnya dalam skala 1:64 Hot Wheels.

Hot Wheels Legend Tour
Hot Wheels
Hot Wheels Legend Tour

Total hadiah senilai puluhan juta rupiah, merchandise ekslusif lainnya dan sertifikat autentik dari Hot Wheels, serta kesempatan memenangkan diecast collector cars edisi khusus Hot Wheels Legends Tour siap diberikan untuk para pemenang Hot Wheels Legends Tour Indonesia.

Baca Juga: Datsun 510 Station Wagon Langka, Dandan Mirip Mainan Hot Wheels

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa