Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hasil Tes Konsumsi BBM Suzuki All New Ertiga Hybrid Dari Malang - Surabaya Bikin Melongo

Andhika Arthawijaya - Kamis, 23 Juni 2022 | 21:40 WIB
Proses pengisian Pertamax Turbo ke unit All New Ertiga Hybrid yang akan diukur konsumsi BBM-nya menggunakan metode full to full
Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Proses pengisian Pertamax Turbo ke unit All New Ertiga Hybrid yang akan diukur konsumsi BBM-nya menggunakan metode full to full

Otomotifnet.com – Usai meluncurkan secara resmi mobil berteknologi mild hybrid pada 10 Juni 2022 kemarin di Mall Kelapa Gading 3, Jakarta.

Pada 20 – 24 Juni ini PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengajak puluhan media untuk menjajal langsung kemampuan Suzuki All New Ertiga Hybrid.

Gak tanggung-tanggung, Suzuki All New Ertiga Hybrid media test drive ini dilaksanakan di Kota Surabaya, Jawa Timur, kemudian menuju Kota Batu, Malang, dan kembali lagi ke Surabaya esok harinya.

Pengujian secara langsung oleh awak media ini dibagi dalam 2 batch.

Baca Juga: Jarang Ada Di Mobil Manual, Begini Cara Operasikan Cruise Control Di All New Ertiga Hybrid

Pelepasan 7 unit All New Ertiga Hybrid yang akan adu irit dari Kota Batu, Malang menuju Surabaya
Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Pelepasan 7 unit All New Ertiga Hybrid yang akan adu irit dari Kota Batu, Malang menuju Surabaya

Nah, Otomotifnet.com kebagian di batch kedua yang dilaksanakan pada Rabu – Jumat (22-24/6) ini.

Dalam perjalanan di hari pertama menuju kota Batu, Malang, para jurnalis dipersilahkan mengeksplorasi seluruh kemampuan dan fitur yang ada di All New Ertiga Hybrid, yang terdiri dari 6 unit tipe GX dan 1 unit tipe SS (Suzuki Sport).

Untuk yang tipe SS hanya disediakan varian bertransmisi otomatis (AT) 4-percepatan.

Sedangkan untuk tipe GX disediakan varian bertransmisi AT maupun manual (MT) 5-percepatan.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa